Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Askara Harsono Selingkuh di Tahun Keempat Pernikahan, Nindy Ayunda Akui Perasaannya Langsung Berubah

Begini ungkapan perasaan Nindy Ayunda, setelah tahu sang suami Askara Parasady Harsono selingkuh di tahun 2015.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Askara Harsono Selingkuh di Tahun Keempat Pernikahan, Nindy Ayunda Akui Perasaannya Langsung Berubah
Kolase Tribun Jakarta
Begini ungkapan perasaan Nindy Ayunda, setelah tahu sang suami Askara Parasady Harsono selingkuh di tahun 2015. 

TRIBUNNEWS.COM - Begini ungkapan perasaan Nindy Ayunda, setelah tahu sang suami Askara Parasady Harsono selingkuh di tahun 2015.

Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube KH Infotainment, Selasa (16/2/2021).

Polemik rumah tangganya Askara Harsono, Nindy Ayunda mengungkapkan fakta terbaru.

Baca juga: Suster dan Sopir Nindy Ayunda Diminta Jadi Mata-Mata, Pihak Askara Perintahkan Ambil Surat Berharga

Setelah sebelumnya, sang penyanyi ajukan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan Januari kemarin.

Pernikahannya ada di ujung tanduk disebut karena ada kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) hingga perselingkuhan.

Nindy Ayunda mengetahui bahwa suaminya berselingkuh sejak tahun keempat pernikahan.

Begini ungkapan perasaan Nindy Ayunda, setelah tahu sang suami Askara Parasady Harsono selingkuh di tahun 2015.
Begini ungkapan perasaan Nindy Ayunda, setelah tahu sang suami Askara Parasady Harsono selingkuh di tahun 2015. (Instagram)

Akan tetapi ia mendapati cintanya diduakan setelah tiga tahun berselang, yakni 2018.

BERITA REKOMENDASI

"Kenapa rumah tangga ini kacau, karena saya mendapati Aska berselingkuh dari tahun 2015 dan saya baru mengetahuinya di tahun 2018," beber Nindy Ayunda.

Mengetahui sang suami berselingkuh, Nindy Ayunda mengaku perasaan terkait pernikahannya langsung berubah.

Lantaran selama ia menjadi istri Askara Harsono, tak pernah melakukan hal yang tidak seharusnya dilakukan.

"Jadi akhirnya saya pun berubah perasaan pernikahannya dan pada saat saya mengetahui itu, tahun 2018 saya sudah berbeda," ucapnya.

Perasaan yang berubah itu membuat rumah tangga mereka juga menjadi berbeda.

Baca juga: Tunjukkan Luka Lebam di Wajah Akibat KDRT, Nindy Ayunda sampai Minta Tolong ke Keluarga Askara

Baca juga: Klarifikasi dan Bantahan Sopir Nindy Ayunda: Nggak Ada Penculikan, Pemukulan Nggak Ada


Nindy Ayunda mengatakan, ia dan Askara Harsono jadi menjalani kehidupan masing-masing.

Hingga puncaknya di Desember akhir 2020 kemarin, saat Nindy Ayunda dan Askara Harsono terlibat cekcok.

Dalam momen itu, penyanyi kelahiran Padang itu sudah berkeinginan untuk bercerai.

"Akhirnya saya memutuskan pada saat terjadi pertengkaran di bulan Desember akhir tahun lalu ingin berpisah saja," ujarnya.

Terlebih almarhum ayah Nindy Ayunda, Fadli Yunis mengetahui rumah tangga putrinya tak baik-baik saja.

Fadli Yunis juga menjadi kepikiran dan sedih dengan nasib anak perempuan satu-satunya.

Nindy Ayunda saat ditemui di Komnas Perempuan Jakarta Pusat, Selasa (16/2/2021).
Nindy Ayunda saat ditemui di Komnas Perempuan Jakarta Pusat, Selasa (16/2/2021). (Tribunnews.com/Bayu Indra Permana)

Bahkan paham dengan kondisi pernikahan sang putri, kesehatannya menjadi menurun.

Sampai akhirnya di tahun 2019 lalu, Fadli Yunis menghembuskan napas terakhirnya.

"Rasanya sudah cukup dan almarhum ayah saya juga tahu kalau saya tersakiti."

"Dia sedih karena saya anak perempuan satu-satunya, semenjak itu kesehatannya drop," ungkap Nindy Ayunda.

Nindy Ayunda Alami KDRT Sejak Awal Menikah

Dalam kesempatan itu, Nindy Ayunda juga buka suara soal KDRT yang ia alami.

Baca juga: Dituding Menculik hingga Siksa Sopir dan Susternya, Nindy Ayunda Buka Suara: Saya Selama Ini Diam

Baca juga: Sopir Nindy Ayunda Bantah Ada Penculikan hingga Pemukulan: Saya Sudah Konfirmasi ke Istri

Tindak kekerasan yang dilakukan oleh Askara Harsono pun terjadi beberapa kali.

Di antaranya pada bulan Mei 2019, Januari, saat di bulan Ramadan, hingga 18 Desember 2020.

Kendati demikian, ia ogah untuk mengingat dalam satu tahun bisa berapa kali mengalami KRDT.

Namun memang beberapa luka dari kekerasan Askara Harsono kebanyakan ada di wajah dan tangan.

"Iya (sering melakukan kekerasan) saya nggak mau inget bisa berapa kali."

"Ini aja juga saya sebenarnya membuka memori lama jadinya," terang Nindy Ayunda.

Penyanyi Nindy Ayunda menunjukkan foto-foto lebam pada wajahnya akibat kekerasan dari suaminya, Askara Parasady, di kantor Komnas Perempuan, Jakarta, Selasa (16/2/2021).(KOMPAS.com/REVI C RANTUNG)
Penyanyi Nindy Ayunda menunjukkan foto-foto lebam pada wajahnya akibat kekerasan dari suaminya, Askara Parasady, di kantor Komnas Perempuan, Jakarta, Selasa (16/2/2021).(KOMPAS.com/REVI C RANTUNG) (kompas.com)

Nindy Ayunda mengungkapkan ternyata sudah dari awal pernikahan, suami menunjukkan sikap kasarnya.

Pun diakui bahwa Askara Harsono memang tak bisa mengontrol emosinya.

Penyanyi 32 tahun itu menerangkan suaminya sendiri juga sudah tahu kondisinya seperti apa.

"Udah lamalah, dari awal saya nikah pun juga sudah begitu. Cuma Aska itu memang memiliki emosional yang tidak bisa dikontrol," jelasnya.

Baca juga: KDRT hingga Diselingkuhi, Alasan Nindy Ayunda 10 Tahun Pertahankan Rumah Tangga dengan Aksara

Baca juga: Nindy Ayunda Pertanyakan Sikap Keluarga Askara Perintahkan Suster Jadi Mata-mata dan Bongkar Brankas

Mengetahui sifat sang suami, Nindy Ayunda semakin lama merasa takut dan lelah.

Karena setiap selesai pertengkaran ia selalu memaafkan dan menganggap tak ada masalah.

Hingga akhirnya pihak keluarga Askara Harsono sempat dimintai pertolongan.

Akan tetapi tidak ada tindakan yang cepat sampai berdampak pada rumah tangga mereka.

(Tribunnews.com/Febia Rosada)

 
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas