Profil Reza Arap, Musisi dan Konten Kreator yang Baru Saja Gelar Resepsi Pernikahan di Bali
Berikut profil Reza Arap, konten kreator yang baru saja menggelar resepsi pernikahan di Balli.
Penulis: Daryono
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Berikut profil Reza Arap, musisi dan konten kreator yang baru saja menggelar resepsi pernikahan di Balli.
Diberitakan Kompas.com, resepsi penikahan Reza Arap dengan Wendy Walters hanya dihadiri oleh keluarga dan kerabat dekat.
Hal itu diketahui dari postingan sejumlah rekan artis di Instagram.
Di antara artis yang memberi ucapan selamat untuk Reza Arap yakni Gading Marten, Uus dan Keanu.
"Congrats love birds," tulis Gading, Minggu (21/2/2021).
Sebelum diketahui menggelar resepsi pernikahan, Reza Arap sempat menyatakan telah menikah dengan Wendy pada Januari 2021.
Profil Reza Arap
Siapakah Reza Arap?
Reza Arap dikenal sebagai YouTuber Gaming.
Tak banyak informasi mengenai kehidupan pribadinya.
Namun, pada 2019 lalu, tepat saat hari ulang tahunnya ke-32, Arap membuat pengakuan perihal kehidupan pribadinya.
Baca juga: Menikah Sejak Januari 2021, Reza Arap & Wendy Walters Akhirnya Gelar Resepsi Pernikahan di Bali
Berdasarkan pengakuannya di akun instagramnya itu, Reza Arap menyatakan ia lahir pada 15 Oktober 1987.
Dengan demikian, saat ini ia berusia 33 tahun.
Kala itu, ia mengaku menyembunyikan usianya karena ia takut untuk menjadi tua.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.