Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Divonis Kekurangan Zat Besi, Nia Ramadhani Berpotensi Alami Gangguan Penglihatan, Kini Jalani Terapi

Nia Ramadhani diharuskan menjalani terapi lantaran kekurangan zat besi atau iron dalam tubuhnya.

Editor: bunga pradipta p
zoom-in Divonis Kekurangan Zat Besi, Nia Ramadhani Berpotensi Alami Gangguan Penglihatan, Kini Jalani Terapi
Instagram @ramadhaniabakrie
Nia Ramadhani diharuskan menjalani terapi lantaran kekurangan zat besi atau iron dalam tubuhnya. 

TRIBUNNEWS.COM - Nia Ramadhani diharuskan menjalani terapi lantaran kekurangan zat besi atau iron dalam tubuhnya.

Asisten Nia Ramadhani, Theresa Wienathan pun dibuat khawatir akan kondisi istri Ardi Bakrie itu setelah menjalani infus penambahan zat besi.

Pasalnya, menurut dokter yang menangani Nia Ramadhani, seseorang yang disuntikkan zat iron akan semakin berenergi.

"Cuma gue takut deh coy, kata dokternya kalau habis disuntik, dia lebih semangat lagi," kata Theresa Wienathan seperti dikutip Grid.ID dari program Nyonya Boss, Sabtu (27/2/2021).

Baca juga: Tangis Nia Ramadhani Ungkap Kejadian di TikTok Awards Indonesia: Gua Nggak Mampu

Baca juga: POPULER Kondisi Niko Al Hakim setelah Digugat Cerai | Kata Nia Ramadhani soal Jadi Host TikTok Award

"Sekarang aja dia semangat banget, energetic," terang Theresa Wienathan.

Seperti diketahui, Nia Ramadhani divonis kekurangan zat besi di tubuhnya.

Kondisi tersebut diketahui menantu Aburizal Bakrie itu saat melakukan pemeriksaan di Amerika.

BERITA REKOMENDASI

Sempat disarankan untuk suntik zat besi di Amerika, Nia Ramadhani menolak dengan alasan ingin melakukannya di Indonesia.

Dampak dari kekurangan zat besi yang sudah dirasakan Nia Ramadhani yaitu gangguan pengelihatan.

Nia Ramadhani mencurahkan isi hatinya.
Nia Ramadhani mencurahkan isi hatinya. (Instagram @ramadhaniabakrie)

Nia Ramadhani pun sempat mengeluhkan kondisi matanya saat memandu sebuah acara bersama Raffi Ahmad.

Saat berada di atas panggung Nia Ramadhani menyebut dirinya tak bisa membaca tulisan lantaran kondisi matanya yang silinder.

Nia Ramadhani Berpotensi Alami Gangguan Penglihatan hingga Lambat Berpikir


Nia Ramadhani mengalami kondisi kekurangan zat besi atau iron dalam tubuhnya.

Kondisi tersebut dapat berpotensi membuat Nia Ramadhani mengalami gangguan pengelihatan hingga lambat dalam berpikir.

Halaman
12
Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas