Millen Cyrus Beri Penjelasan Soal Kejadian di Club Malam Beberapa Waktu Lalu
Millen menjelaskan bahwa saat itu dirinya memang sedang berada di sebuah club malam untuk makan sekaligus menyaksikan live music.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Hasanudin Aco

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Millen Cyrus memberikan klarifikasi soal kejadian dirinya yang sempat diamankan oleh petugas kesehatan di sebuah club malam.
Saat diamankan hasil tes urine Millen dinyatakan positif benzo dan ia pun langsung dibawa ke Ditresnarkoba Polda Metro Jaya.
Millen menjelaskan bahwa saat itu dirinya memang sedang berada di sebuah club malam untuk makan sekaligus menyaksikan live music.
"Kebetulan tuh kemarin jadi gini ya kemarin itu aku lagi di salah satu bar di daerah Senopati dan aku tuh lagi emang makan di live music kan gitu," tutur Millen Cyrus di kawasan Tebet Jakarta Selatan, Minggu (7/3/2021).
"Tempat itu memang tutupnya jam 11 atau jam 12 malam gitu, tapi karena kan protokol kesehatannya nggak boleh sampai jam segitu kan," jelasnya.
Baca juga: Nongol di Sebuah Acara di Kemang, Millen Cyrus Ogah Komentari Soal Rehabilitasi
Millen mengatakan saat itu dirinya baru pulang syuting dan makan agak banyak di tempat tersebut, sehingga membuatnya terlalu lama di sana.
Namun ketika ada razia protokol kesehatan, ia sudah menyadari dan memaklumi bahwa dirinya akan menjadi sorotan utama dari petugas.
"Nah kemarin itu kebetulan aku datang ke sana habis syuting jadi makannya banyak ya. Nah ini aku pengen klarifikasi bahwa emang ada beberapa petugas kesehatan razia besar ya dan mereka semua ngecek di dalam, semuanya memakai masker nggak memakai protokol kesehatan nggak," terang Millen.
"Dan akhirnya aku kebetulan lagi ada di dalam sana dan terus ada razia besar yaudah dibawa lah, mungkin karena aku yang maksudnya jadi pusat perhatian ya," ungkap Millen.
Padahal menurut Millen di tempat tersebut banyak orang juga namun petugas langsung fokus untuk memeriksa dirinya.
"Karena kan itu banyak banget sebenarnya orang-orang di dalam itu, nah namanya aku mungkin semua orang lagi sorotnya ke aku padahal aku nggak ngapa-ngapain kan gitu," ucap Millen.
Dari hasil pemeriksaan dinyatakan bahwa Millen Cyrus tak harus menjalani hukuman penjara. Sebab ia memang sedang dalam perawatan BNN, sehingga masih sering minum obat yang membuat urinenya positif benzo.
Millen juga bisa menunjukkan resep obat yang ia miliki, resep obat tersebut didapatkan disaat dirinya menjalani rehabilitasi.