Ingin Azka Corbuzier Hadir di Pernikahannya, Kalina Oktarani Sadar Anaknya Tak Bisa Dipaksa
Kalina Oktarani berharap putranya, Azka Corbuzier, bisa hadir di pernikahannya dengan Vicky Prasetyo.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kalina Oktarani berharap putranya, Azka Corbuzier, bisa hadir di pernikahannya dengan Vicky Prasetyo.
"Insya Allah mudah-mudahan (Azka hadir)," ujar Kalina Oktarani di kawasan Gambir Jakarta Pusat, Senin (8/3/2021).
Kalina menuturkan bahwa anaknya itu tak bisa dipaksakan, jadi Kalina menyerahkan sepenuhnya kepada Azka apakah ia aoan hadir atau tidak.
Baca juga: Sudah Anggap Kakak Sendiri, Kalina Oktarani Bahagia Kalau Deddy Corbuzier Hadir di Pernikahannya
Baca juga: Sempat Dimaki Saat Akhiri Hubungan hingga Dituding Campakkan Felicia, Ini Sikap Kaesang Soal Itu
Baca juga: Jefri Nichol Akui Tak Lagi Perjaka di Usia 17 Tahun
"Saya sih bilang, tapi anak saya tipe yang enggak bisa dipaksa," ungkapnya.
"Anak saya itu harus bisa hati ke hati, jadi kalau mau datang ayo datang, kalau enggak, enggak apa-apa," terang Kalina.
Namun ia yakin jika Azka Corbuzier akan mendoakan dirinya berbahagia dengan Vicky Prasetyo.
"Ya yang pasti dia mendoakan begitu," tutur Kalina.
Baca juga: Pernah Ditegur Suami Gara-gara Gengsi, Maia Estianty Sadar hingga Ubah Sikapnya
Sekedar informasi, Azka sempat dikabarkan tak setuju dengan hubungan asmara Kalina dan Vicky.
Namun hal itu dibantah Kalina dengan mengatakan bahwa saat itu antara Azka dan Vicky belum saling mengenal.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.