Kedua Orangtua Atta Halilintar Masih di RS, Operasi Besar Berjalan Lancar
Orangtua Atta Halilintar tidak hadir di acara lamaran karena menjalani operasi besar di sebuah rumah sakit di Malaysia belum diketahui apa penyakitnya
Editor: Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lamaran Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah baru saja digelar di Hotel Intercontinental Pondok Indah, Sabtu (13/3/2021) siang.
Sedihnya di saat lamaran, tidak tampak keluarga inti Atta Halilintar.
Atta Halilintar ditemani adik nomor tiga Muhammad Thariq Halilintar , serta ada paman dan bibinya yang mendampingi saat lamaran.
Ketika diusut orangtua Atta Halilintar sedang menjalani operasi besar di sebuah rumah sakit di Malaysia.
Atta haliintar pun sudah mengetahui itu dan acara lamaran terpaksa dilanjutkan tanpa kehadiran orangtuanya.
Pada saat lamaran Atta Halilintar, kedua orangtunya, Anofial Asmid Halilintar (ayah) dan Lenggogeni Faruk (ibu) sudah selesai dioperasi.
Hal itu diceritakan oleh kesembilan adek-adek dari Atta Halilintar lewat akun youtube
Kronologis ini diceritakan oleh Sajidah Halilintar dan Fatimah Halilintar.
"Jadi momy sama daddy memang rajin untuk medical checkup, mereka pun bikin janjian sama dokter di rumah sakit ini. Dan dapat dokter yang bagus," ujar Sajidah.
Kabar buruknya hasil check up mengharuskan kedua orangtua mereka menjalankan operasi besar.
Namun sampai saat ini belum diceritakan penyakit yang diderita keduanya
Jarak rumah sakit dengan rumah mereka di Malaysia jauhnya 300 km.
"Aku nggak sangka langsung operasi besar sangat kaget dengan berita ini. Alhamdulullah sudah berhasil. banyak yang mendoakan buat mommy dan daddy," ujar Sai Halilintar.
"Abi dan Umi masih recovery lagi off. dan istirahat makasih untuk doa dan support. mohon doanya," imbuh Fatin.
Baca juga: Lamaran Aurel dan Atta Halilintar Bertemakan Ungu