Orangtua Atta Halilintar Tak Hadiri Acara Lamaran, Gen Halilintar Ungkap Cerita Sebenarnya
Gen Halilintar ungkap cerita sebenarnya soal keluarganya yang tak bisa datang di acara lamaran Atta dan Aurel Hermansyah
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Gen Halilintar ungkap cerita sebenarnya soal keluarganya yang tak bisa datang di acara lamaran Atta dan Aurel Hermansyah.
Diketahui, acara lamaran Atta dan Aurel telah digelar Sabtu, (13/3/2021), kemarin.
Ketidak hadiran orangtua Atta turut dikonfirmasi langsung oleh adik-adiknya secara langsung.
Sehari sebelum acara lamaran, Atta sudah sempat mengunggah kondisi orangtuanya yang harus menjalani operasi di Malaysia.
Baca juga: Krisdayanti Bisikkan Pesan Singkat pada Atta Halilintar saat Acara Lamaran dengan Aurel Berlangsung
Baca juga: Momen Lamaran Atta Halilintar dan Aurel: Krisdayanti Hadir hingga Bandana Jadi Perbincangan
Kabar tersebut diperkuat dengan unggahan video adik-adik Atta Halilintar di kanal YouTube Gen Halilintar berjudul "Mohon Doa".
Sajidah yang sejak awal menemani orangtuanya ketika check up, mengatakan kalau operasi besar itu tidak direncanakan awalnya.
Namun karena ketatnya aturan di Malaysia, dimana orang ke rumah sakit perlu surat dari kepolisian, ditambah jadwal dokter yang sulit, akhirnya ketika kontrol dan dokter menyarankan operasi saat itu juga.
"Awalnya mommy and daddy check up," kata Sajidah, dikutip dari YouTube Gen Halilintar, Sabtu (13/3/2021).
"Negara ini ketat banget dan tempatnya jauh dari rumah kita, dan kemarin itu yang ikut (check up) cuma aku dan Fatim, pas dapat jadwal dokternya bilang harus langsung major operation, anak-anak yang di rumah juga sempat kaget," jelas Sajidah lagi.
Baca juga: FAKTA-FAKTA Lamaran Aurel Hermansyah, Kehadiran Krisdayanti hingga Atta Teteskan Air Mata
Operasi besar terhadap kedua orangtuanya juga tidak dilakukan bersamaan, melainkan ayahnya dulu baru kemudian menyusul ibunya keesokan harinya.
Bersyukur operasi kedua orangtuanya berhasil dan kini mereka masih dalam masa pemulihan.
"Alhamdulillah nya sudah sukses, berhasil, dan emang perlu istirahat banget, lagi recovery banget," ucap Sajidah.
Di akhir video, Gen Halilintar mengucapkan terima kasih pada semua orang yang telah mendoakan kedua orangtua mereka.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Orangtua Tak Dampingi Saat Atta Halilintar Melamar, Gen Halilintar Ungkap Kondisi Sebenarnya".
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.