Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Harapan Raffi Ahmad yang Akan Dirikan Sekolah Sepak Bola: Siapa Tahu Lahirkan Bibit-bibit Baru

Raffi Ahmad dalam kanal YouTubenya mengundang pesepak bola nasional yakni Hamka Hamzah.

Penulis: Nadine Saksita Christi
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Harapan Raffi Ahmad yang Akan Dirikan Sekolah Sepak Bola: Siapa Tahu Lahirkan Bibit-bibit Baru
Instagram raffinagita @raffinagita1717
Selebritis Raffi Ahmad baru saja mengakuisisi klub Liga 2 Cilegon United. 

TRIBUNNEWS.COM - Presenter dan YouTuber Raffi Ahmad baru saja mengakuisisi klub Liga 2 Cilegon United.

Sebagai langkah awal, pria kelahiran Bandung ini tengah menyusun strategi untuk memulainya.

Selanjutnya, Raffi Ahmad dalam kanal YouTubenya mengundang pesepak bola nasional yakni Hamka Hamzah.

Keduanya berbincang di kanal YouTube Rans Entertainment pada Minggu, (28/3/2021).

Baca juga: Raffi Ahmad Panaskan Derby Banten dengan Akuisisi Cilegon United

Baca juga: Raffi Ahmad akan Dirikan Sekolah Sepakbola hingga Resmi Akuisisi Cilegon United

Raffi Ahmad bersama dengan Hamka Hamzah
Raffi Ahmad bersama dengan Hamka Hamzah

Dari obrolan itu, Raffi Ahmad diketahui ingin mendirikan sekolah sepak bola.

''Kalau nanti lapangan bola Rans Entertainment jadi, kalau bikin sekolah sepak bola bagaimana, Capt?'' ujar Raffi Ahnad.

"Siapa tahu nanti banyak melahirkan bibit-bibit baru," lanjut Raffi Ahmad.

Berita Rekomendasi

Rupanya Hamka Hamzah memiliki visi yang sama dengan Raffi Ahmad.

Keduanya sama-sama ingin membangun sepak bola Indonesia menjadi lebih baik dan berharap sekolah bolanya bisa munculkan bibit-bibit unggul.

''Itu bagus dan merupakan salah satu cita-cita saya juga."

"Dari akademi ini akan memunculkan bibit-bibit untuk sepak bola nasional,'' balas Hamka Hamzah.

Selanjutnya, Raffi Ahmad masih penasaran dengan apa saja yang dibutuhkan untuk mendirikan sekolah sepak bola (SSB).

Selain lapangan, fasilitas penunjang lainnya juga sempat dia tanyakan kepada Hamka Hamzah.

Artis kondang Tanah Air Raffi Ahmad bersama Presiden Cilegon United, Wakil Direktur Garuda Indonesia, dan sahabatnya yang juga pebisnis, Rudi Salim (kiri)
Artis kondang Tanah Air Raffi Ahmad bersama Presiden Cilegon United, Wakil Direktur Garuda Indonesia, dan sahabatnya yang juga pebisnis, Rudi Salim (kiri) (Instagram raffinagita @raffinagita1717)

''Untuk sekolah sepak bola, baju dan sepatu dari kita semua.Utamanya, sepatu karena ini yang jadi senjata utama yang dilihat dari kualitas."

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas