Curhat Tsania Marwa Lima Kali Rayakan Ulang Tahun Tanpa Kehadiran Anak-Anak
Sudah lima tahun Tsania Marwa merayakan hari ulang tahun tanpa kehadiran kedua buah hatinya.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sudah lima tahun Tsania Marwa merayakan hari ulang tahun tanpa kehadiran kedua buah hatinya.
Tahun ini memasuki usia 30 tahun, Tsania Marwa mengaku dirinya akan berusaha lebih ikhlas dan pasrah menerima keadaan.
Sebab saat ini kedua buah hatinya masih berada di asuhan Atalarik Syach dan belum bisa ia temui hingga saat ini.
"Ini udah ulang tahun aku kelima belum didampingi oleh anak anak, kayaknya tahun ini aku udah lebih," ujar Tsania Marwa di kediamannya di kawasan Jakarta Barat, Senin (5/4/2021).
Baca juga: Atalarik Syach Bahas Harta Tepat di Hari Ulang Tahun Tsania Marwa
Baca juga: Dibeli Bersama, Atalarik Syach dan Tsania Marwa Berniat Wariskan Mobil Mercy Pada Putranya
"Pasrah sih aku udah ngerasa insyaAllah aku udah melakukan yang maksimal mungkin hasilnya apa aku udah lebih psrah dan percaya kalau rencana allah itu pasti ada," tuturnya.
Tsania enggan menggelar acara besar-besaran, ia hanya merayakan ulang tahunnya bersama keluarga inti. Bahkan ia tak ingin mendapat kejutan ulang tahun dari siapapun
"Nggak ada sih aku udah pesen gak usah pake surprise deh udah pokoknya biasa aj, siang sempet kerja dulu sempet syuting," ungkap Tsania.
Sejatinya Tsania Marwa sudah berhak atas hak asuh kedua buah hatinya usai Pengadilan Agama Cibinong dan Pengadilan Tinggi Jawa Barat memenangkannya.
Namun Atalarik Syach belum juga menyerahkan hak asuh kedua buah hatinya kepada Tsania Marwa. Hingga kini kedua buah cinta mereka masih berada di asuhan Atalarik Syach.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.