Tips Belanja Perlengkapan Bayi untuk Para Orang Tua Baru, Ketahui Pula Konsep One Stop Baby Shop
Belanja kebutuhan si kecil, terutama mereka sebagai orangtua baru atau yang menanti anak pertama, merupakan hal menyenangkan.
Editor: Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM - Belanja kebutuhan si kecil, terutama mereka sebagai orangtua baru atau yang menanti anak pertama, merupakan hal menyenangkan.
Namun, umumnya mereka kurang mengerti dan belum berpengalaman dalam menentukan apa saja perlengkapan bayi atau si kecil yang dibutuhkan.
Alih-alih membeli perlengkapan yang dibutuhkan si kecil, malah kepincut produk yang sebetulnya hanya berdasarkan keinginan. Bahkan barang tersebut kemudian bisa jadi tidak terpakai.
Untuk menghindari mubazir, tentu orangtua harus memiliki perkiraan keperluan apa saja yang harus terpenuhi berikut jumlahnya, sesuai dengan tahap pertumbuhan sang anak.
Berikut tips belanja perlengkapan bayi seperti dikutip Kompas.com.
1. Buat Skala Prioritas
Sebelum berbelanja pastikan untuk membuat daftar kebutuhan bayi sesuai tingkat kepetingan dan juga perkiraan jumlahnya.
Paling utama tentunya bayi membutuhkan pakaian seperti baju, celana, popok, bedong, sarung tangan, dan kaus kaki.
Karena pakaian untuk bayi baru lahir hanya akan muat hingga bayi berusia maksimal tiga bulan, beli saja secukupnya dan cuci dengan rutin agar bayi tidak sampai kehabisan pakaian.
Selain pakaian, bayi juga membutuhkan perlengkapan mandi seperti bak, sabun, sampo.
Minyak telon, pelembab, juga diperlukan saat bayi selesai mandi.
Tisu basah juga diperlukan membersihkan kulit bayi yang sensitif terutama saat mengganti popok, dan pengoleskan krim anti ruam juga diperlukan agar tidak terjadi iritasi.
Baca juga: Ibu Menyusui Boleh Puasa, Jika Bayinya Telah Berusia Lebih dari 6 Bulan
Lalu, botol susu dan alat untuk mensterilkannya juga bisa masuk dalam daftar.
Kemudian, coba perkirakan berapa bujet yang harus tersedia untuk kebutuhan tersebut.
Dengan banyaknya toko online, tentu tidak sulit untuk mencari harga dari produk yang dibutuhkan, sehingga perkiraan anggaran dapat dibuat dengan baik.
2. Saat Berbelanja, Fokuskan Hanya pada Kebutuhan
Dijual dengan desain yang lucu, tentunya para ibu sering membeli kebutuhan bayi mereka lebih dari yang dibutuhkan karena suka dengan tampilannya.
Bahkan, kadang barang yang sebenarnya tidak diperlukan pun akhirnya ikut terbeli.
Di sinilah skala prioritas yang sudah dibuat berperan penting. Fokuskan hanya untuk membeli kebutuhan dalam jumlah yang telah ditentukan.
Hal ini bertujuan untuk menghindarkan diri dari membeli produk-produk yang kurang diperlukan.
Jika mulai tergoda untuk membeli produk di luar daftar, pikirkan baik-baik apakah produk tersebut akan sangat berguna atau tidak.
Jika berguna tetapi tidak mendesak, maka rencanakan untuk membeli produk tersebut pada kesempatan selanjutnya.
3. Manfaatkan Diskon dengan Baik
Jangan melewatkan diskon untuk keperluan bayi yang dapat dipakai untuk jangka panjang, atau yang umumnya memiliki harga yang cukup mahal seperti stroller.
Mengapa penting? Diskon atau potongan harga tentunya tidak diberikan dalam setiap hari.
Umumnya, diskon diberikan pada momen-momen tertentu saja.
Namun, untuk produk diskon yang memiliki masa kadaluwarsa seperti sabun, baby oil, dan tisu basah, lebih baik untuk mengecek tanggal kadaluwarsanya sebelum membeli, karena tidak menutup kemungkinan diskon diberikan karena produk tersebut sudah dekat dengan masa kadaluwarsanya.
4. Mengutamakan Kualitas
Pilih produk dengan kualitas yang baik untuk bayi, khususnya yang akan dipakai dalam jangka waktu yang lama seperti selimut dan stroller.
Selain memberikan kenyamanan untuk bayi, produk dengan kualitas yang bagus akan bisa bertahan lebih lama, sehingga tidak perlu cepat ganti.
Selain lebih nyaman dan lebih awet, pemilihan produk dengan kualitas yang baik juga dapat dimanfaatkan kembali jika memiliki rencana untuk menambah momongan.
One Stop Baby Shop
Bagi Anda orang tua baru, Permai Baby Shop hadir dengan konsep One Stop Baby Shop.
Konsep ini merupakan sebuah konsep dimana ketika pembeli berkunjung ke suatu toko, maka pembeli bisa berbelanja berbagai macam produk dalam satu waktu tanpa harus berpindah toko.
Permai Baby Shop menyediakan semua jenis produk perlengkapan bayi seperti pakaian, peralatan makan, bedongan, pakaian tidur, perlengkapan mandi, travel kit, mainan, dan lain-lain.
Semua jenis produk perlengkapan bayi tersedia dalam satu toko.
Dengan kata lain, Permai Baby Shop adalah toko produk kehamilan dan perlengkapan bayi yang serba ada.
Indriani Lukman, CEO Permai Baby Shop, mengatakan konsep One Stop Baby Shop dari Permai Baby Shop merupakan solusi yang cocok bagi para calon orang tua baru.
Mereka bisa berbelanja keperluan anak dengan harga yang murah tetapi tidak dengan kualitas murahan.
Orang tua tidak perlu bingung dan repot-repot mengunjungi banyak toko untuk berbelanja keperluan anak karena semua sudah tersedia secara lengkap di Permai Baby Shop," ucapnya.
Permai Baby Shop, yang telah didirikan sejak tahun 1998, menjual ribuan produk perlengkapan bayi dan kebutuhan ibu yang tersedia di seluruh cabang toko.
Kini Permai Baby Shop juga telah melebarkan sayap ke bisnis online agar semakin memudahkan konsumen untuk berbelanja dengan lebih praktis dan efektif, terlebih di tengah pandemi COVID-19 sekarang ini.
Menurut Indriani Lukman, di masa pandemi COVID-19 sekarang ini, masyarakat tentunya merasa waswas untuk keluar rumah dan mengunjungi tempat yang ramai.
Untuk itu, Permai Baby Shop memberikan solusi terbaru agar customer bisa berbelanja secara virtual tanpa harus datang langsung ke toko, yakni dengan virtual shopping.
“Virtual Shopping ini tentunya berbeda dengan berbelanja di marketplace. Di marketplace, customer tidak bisa melihat melihat dan menentukan kualitas barang sebelum barang tersebut sampai di tangan customer. Namun, dengan Virtual Shopping, customer dapat melihat langsung barangnya secara detail dan real pick sehingga tidak perlu cemas kalau-kalau barang yang akan dikirim tidak sesuai permintaan dan ekspektasi,” terangnya.
Tidak hanya memudahkan para calon orang tua baru, Permai Baby Shop juga menawarkan kemitraan offline store, dengan bonus dibantu online store juga.
Saat ini, beberapa franchise dari Permai sudah ada di kota Bekasi, Tegal, Batang, Medan, dan Pontianak. Dengan aturan jarak minimal 10 km antar-franchise.
Ada empat pilihan paket yang tersedia untuk membuka usaha franchise ini, yaitu Silver, Gold, Diamond dan Platinum.
Masing-masing memiliki penawaran yang berbeda, Anda dapat melihat info lebih lanjutnya di https://franchisebabyshop.odoo.com/
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.