Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Hasil Tes Urine Aktor Jeff Smith Positif Ganja, Kini Berstatus Tersangka dan Pakai Baju Tahanan

Ditangkap karena narkoba, Jeff Smith dinyatakan positif ganja dan telah berstatus sebagai tersangka.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Hasil Tes Urine Aktor Jeff Smith Positif Ganja, Kini Berstatus Tersangka dan Pakai Baju Tahanan
TRIBUNNEWS.COM/Fauzi Nur Alamsyah
JS saat digiring ke Polda Metro Jaya Jakarta Barat, Jumat (16/4/2021). Menurut polisi, Jeff Smith positif mengkonsumsi ganja - Ditangkap karena narkoba, Jeff Smith dinyatakan positif ganja dan telah berstatus sebagai tersangka. 

AKBP Ronaldo tak bisa menjelaskan perihal orang-orang yang ada di TKP apakah satu rumah produksi dengan Jeff Smith.

"Jadi waktu itu ada berkumpul beberapa orang."

"Posisinya mereka itu seperti kumpul masih kaitan dengan teman-teman yang bersangkutan bekerja," jelas AKBP Ronaldo.

Dalam penangkapan, turut serta dilakukan penggeledahan di mobil Jeff Smith.

Jeff Smith ketika dibawa dari ruang tahanan menuju klinik Polres Metro Jakarta Barat, Slipi, Jakarta Barat, Jumat (16/4/2021).
Jeff Smith ketika dibawa dari ruang tahanan menuju klinik Polres Metro Jakarta Barat, Slipi, Jakarta Barat, Jumat (16/4/2021). (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Selain itu, ia juga telah menjalani tes urine dan hasilnya positif Ganja.

Kemudian kini sang aktor telah ditetapkan sebagai tersangka dan memakai baju tahanan.

AKBP Ronaldo menerangkan, pihaknya turut mengamankan sejumlah barang bukti.

Berita Rekomendasi

"Barang bukti diamankan dari dalam mobil tersangka, jadi dari mobil JS."

"Hasil cek urine itu positif ganja," imbuhnya.

Kendati demikian, AKBP Ronaldo belum bisa merilis kasus Jeff Smith secara keseluruhan.

Baca juga: Jeff Smith Ditangkap karena Kasus Narkoba, Ini Percakapan Terakhir dengan sang Manager

Baca juga: Polisi Temukan Barang Bukti Narkoba di Mobil Pribadi Jeff Smith di Jagakarsa

Lantaran barang bukti narkoba hingga saat ini masih berada di laboratorium forensi Polri untuk diperiksa.

Sementara itu penyidik juga masih melakukan pemeriksaan terhadap tersangka dan rekannya.

AKBP Ronaldo mengatakan, pihaknya masih mendalami beberapa hal penting dalam kasus ini.

"Untuk barang bukti narkobanya, saat ini masih dilakukan pengecekan di laboratorium forensik Polri," ungkap AKBP Ronaldo.

"Kami masih melakukan pemeriksaan terhadap dua orang ini."

"Karena ada beberapa hal penting yang perlu digali oleh penyidik," lanjutnya.

(Tribunnews.com/Febia Rosada)

Berita lainnya terkait kasus narkoba Jeff Smith

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas