Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Debut Main Film, Dul Jaelani Menangis di Hari Pertama Syuting, Sebut Itu Ospek Mental

Dul Jaelani menunjukan kemampuan aktingnya di film "Dear Imamku". Ia memerankan tokoh bernama Haris di film bergenre religi tersebut.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Debut Main Film, Dul Jaelani Menangis di Hari Pertama Syuting, Sebut Itu Ospek Mental
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Dul Jaelani yang ditemui di kediaman Ahmad Dhani di kawasan Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Senin (30/12/2019). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alivio

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dul Jaelani menunjukan kemampuan aktingnya di film "Dear Imamku".

Ia memerankan tokoh bernama Haris di film bergenre religi tersebut. 

Namun, di hari pertama debut syutingnya, justru Dul sempat merasa gelisah. Ia bahkan nangis karena tidak sanggup untuk mengikuti prosedur syuting.

"Aku awal main film ini hari pertama hari kedua nangis, karena kaget, aku kan biasanya musik tuh yang biasanya datang pagi soundchek 2 jam kelar," kata Dul Jaelani saat siaran langsungnya di Instagram, Jumat (23/4/2021).

Menariknya di film pertama ini, Dul ditemani sang kekasih yakni Tissa Biani yang juga turut andil memerankan karakter di film Dear Imamku.

Baca juga: Dul Jaelani Pernah Dekati Kekasih Orang Lalu Ghosting, Begini Ceritanya

Hal ini yang memotivasi Dul menjalani akting sehari-harinya di lokasi syuting.

Berita Rekomendasi

"Untung aja film pertama didampingin sama pacar, kalau enggak gila bisa stres kali main film tuh ibaratkan ospek mental ya, jadi benar-benar mental kita di ospek," jelasnya.

Film Dear Imamku yang akan diperankan Dul Jaelani dan Tissa Biani, diadaptasi dari novel "Dear Imamku" karya Mellyana Dhian.

Film Dear Imamku yang disutradari Dian Sasmita akan tayang di Bioskop seluruh Indonesia pada lebaran mendatang, 13 May 2021.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas