Mending Mana, Jadi Artis Atau Model? Paula Verhoeven Pilih yang Ini
"Aku tuh terakhir shoot lama banget, jadi pas Kiano umur 1 bulan which is bulan Mei tahun 2019," ungkap Paula
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alivio
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Paula Verhoeven dikenal sebagai model ternama, namun belum lama ini ia mengungkapkan perjuangannya sebagai seorang model.
Hal ini disampaikan Paula Verhoeven saat menjadi bintang tamu di Kanal YouTube Boy William. Ia mengaku sudah tidak aktif menjadi model catwalk.
"Aku tuh terakhir shoot lama banget, jadi pas Kiano umur 1 bulan which is bulan Mei tahun 2019," ungkap Paula, dikutip Tribunnews, Minggu (25/4/2021).
"Jadi bener-bener kalo modeling untuk catwalk-nya enggak. Tapi yang lain tetep, foto, majalah," tambahnya.
Paula kemudian mengenang perjuangan menjadi model catwalk yang tidak mudah.
Baca juga: Tips Cegah Suami Selingkuh Ala Paula Verhoeven, Sudah Manjur Dia Terapkan ke Baim Wong
"Sepatu itu 20 cm jadi bayangin aku udah 183 cm ditambah 20 cm jadi 2 meter, parah," cerita Paula.
"Jadi awal aku modeling itu parah banget Boy. Di situ lah kita diajarin untuk tes mental. Susah, butuh jam terbang," ujarnya.
Baca juga: Sebelum Bertemu Paula Verhoeven, Baim Wong Akui Sempat Stres Sampai Dikira Gay
"Mendingan jadi artis," jawab Paula saat ditanya soal gaji sebagai model.
Boy kemudian menanyakan Paula soal acara "Indonesia's Next Top Model". Ia penasaran apakah Paula tak mendapat tawaran sebagai juri.
"Karena gendut nih," jawab Paula sambil tertawa terbahak-bahak.
Dia juga mengakui perubahan berat badannya. "Sebelum hamil, aku tuh sampe mikir gini, aku kan dulu kurus banget ya, sixpack. Pokoknya olahraga banget," beber Paula.
"Pas hamil aku naik 25 kilo, kaget gak. Badan semuanya berubah," tambahnya.
Kendati begitu, Paula mengaku tak menolak apabila mendapat tawaran menjadi juri "Indonesia's Next Top Model".
Bagi Paula, bergabung menjadi juri membuatnya bisa berbagi pengalaman di dunia model yang telah digelutinya sejak 2001 silam.
"Ya mau lah, seru. Buat aku itu lebih kayak sharing pengalaman, karena buat mereka yang baru-baru mungkin belum tau sebenernya terjun ke dunia model seperti apa," pungkasnya.