Hancur dan Depresi Usai Larissa Chou Bongkar Aib, Alvin Faiz: Aku Nggak Separah yang Dia Katakan
Dalam unggahan di Instagram Story miliknya, Alvin mengaku bahwa dirinya tak akan membuka semua masalah di rumah tangganya.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
![Hancur dan Depresi Usai Larissa Chou Bongkar Aib, Alvin Faiz: Aku Nggak Separah yang Dia Katakan](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/alvin-faiz-dan-larissa-chou-2052021-1.jpg)
Ia juga merasa bahwa sebagai pemimpin pesantren seharusnya Alvin tak menyia-nyiakan waktunya untuk hal seperti itu.
"Ketika aplikasi Club House keluar, setiap hari kain CH ngobrol banyak hal yang tidak penting sampai subuh setiap hari," ujar Larissa.
"Padahal untuk ukuran seorang pemimpin pesantren seharusnya nggak ada waktu untuk hal-hal seperti itu, lebih baik fokus dengan keluarga san pesantren," ungkapnya.
Sempat Berhubungan Badan dengan Perempuan Lain
Curhat mengejutkan juga diutarakan Larissa Chou dalam unggahannya yang bocor ke khalayak ramai.
Larissa sempat menyebut bahwa suaminya pernah berhubungan badan dengan wanita lain di tahun 2019.
"Pernah melakukan hubungan badan dengan perempuan lain di tahun 2019," kata Larissa Chou dalam Instagram Story dikutip Tribunnews.com, Senin (31/5/2021).
"Mengorbankan aku untuk menutupi kesalahannya," lanjut Larissa.
Larissa pun merasa saat ini tak ada gunanya ia bertahan bersama laki-laki yang tak bisa memprioritaskan dirinya dan keluarga.
![Potret harmonis keluarga Umi Yuni ibu Alvin Faiz dan Julie Tan, ibu Larissa Chou.](https://cdn-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/larissa-chou-alvin-faiz-235.jpg)
Hingga kini ia pun sangat sakit hati dengan sikap Alvin yang kerap menjadikan perceraiannya sebagai candaan di media sosial.
"Untuk apa bertahan jika tidak dihargai dan tidak diprioritaskan? Untuk apa dengan pria yang tidak pernah ada di saat aku butuh? Dimana letak suaminya? Kasihan Yusuf juga jika harus tumbuh dengan sosok lelaki seperti ini," terang Larissa.
"Bahkan sampai di akhir perceraian yang masih proses, dia sangat menyakiti aku dengan terus-terus menjadikan perceraian sebagai bahan bercanda di Instastory-nya," ungkapnya.
Hari Ini Sidang, Alvin Faiz dan Larissa Chou Dimediasi Tanpa Kuasa Hukum
Alvin Faiz dan Larissa Chou akan menjalani sidang perdana perceraian mereka Rabu (2/6/2021) hari ini di Pengadilan Agama Cibinong.
Agendanya hari ini keduanya akan coba didamaikan atau dimediasikan oleh pihak Pengadilan Agama sebelum masuk pokok perkara.
Adit selaku manajer dari Alvin, keduanya mengurus sendiri perceraian mereka.
"Mereka urus sendiri setahu saya, nggak ada yang pakai pengacara," ucap Adit saat dihubungi Tribunnews.com, Selasa (1/5/2021).
"Nggak ada kuasa hukum," lanjutnya.
Adit tak bisa memastikkan apakah keduanya akan hadir, terutama untuk Alvin sebagai tergugat dalam perkara ini.
"Saya nggak tahu yaa (Alvin) akan hadir atau nggak, nggak ngomong sih dia," kata Adit.
"Kalau Larissa sempet ngomong ke aku akan hadir," tambahnya.
Sejak pertengahan Mei lalu, Larissa Chou menggugat cerai Alvin Faiz, putra sulung almarhum Ustaz Arifin Ilham.