Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Merasa Dipojokkan Pihak Askara, Nindy Ayunda Tak Terima hingga Beri Pesan Menohok

Penyanyi Nindy Ayunda telah resmi bercerai dengan suaminya, Askara Parasady Harsono pada 6 Mei 2021 lalu.

Penulis: Pramesti RizkiAstarianti
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Merasa Dipojokkan Pihak Askara, Nindy Ayunda Tak Terima hingga Beri Pesan Menohok
Tribunnews.com/Bayu Indra Permana
Nindy Ayunda saat ditemui di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Selasa (8/6/2021). 

TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi Nindy Ayunda telah resmi bercerai dengan suaminya, Askara Parasady Harsono pada 6 Mei 2021, lalu.

Namun, tampaknya permasalahan keduanya semakin bertambah setelah putusan sidang perceraian.

Nindy merasa dipojokkan oleh pihak Askara dengan beragam tudingan miring.

Melihat hal itu, Nindy meluapkan rasa tak terima dan ia menyampaikan pesan menohok pada pihak Askara.

Baca juga: Curhat di Medsos Singgung soal Kebohongan, Nindy Ayunda: Nggak Ada yang Perlu Aku Klariifikasi

Hal itu ia ungkapkan dalam kanal YouTube Cumi cumi yang tayang pada Selasa, (8/6/2021).

"Kalau kita mau baik ya segala sesuatunya harusnya dibaikin, nggak disindir-sindir," ungkap Nindy.

Selama bercerai dengan Nindy, Askara disebut tak punya niatan untuk melihat anak-anaknya.

BERITA REKOMENDASI

Selain itu, selama ini juga tidak ada nafkah yang seharusnya masih terus diberikan.

"Ngeliat anak juga nggak, telepon anak juga nggak, ngasih biaya juga nggak, jadi kalau ingin baik itu tidak seperti itu, jadi buat apa baik kalau memang sudah tidak harus sama-sama lagi," ungkap Nindy.

Sampai saat ini, Nindy masih tidak paham dengan maksud pihak Askara yang menyindir dirinya.

Dalam postingannya beberapa waktu yang lalu, pihak Askara dinilai telah memutar balikkan cerita yang selama ini terjadi pada rumah tangga Nindy Ayunda.

Bahkan, Nindy menyebut jika mantan suaminya bersikap playing victim.

Baca juga: Berusaha Tegar Hadapi Masalahnya, Nindy Ayunda: Masih Banyak Orang Cobaannya Lebih Berat dari Aku


Saat ini, Nindy hanya meminta keadilan berpihak pada dirinya.

"Saya juga nggak tau maksudnya apa, saya juga nggak ngerti, kalau saya ini kan memang hanya menginginkan keadilan yang memang seharusnya sudah saya dapatkan dari dulu," ungkap Nindy.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas