Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Pulang Kampung ke Cianjur, Lesti Kejora Ungkap Kisah Mistis yang Pernah Dialami saat Masih Kecil

Penyanyi dangdut Lesti Kejora sedang menikmati momen pulang kampung ke kampung halamannya di Cianjur, Jawa Barat.

Penulis: Pramesti RizkiAstarianti
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Pulang Kampung ke Cianjur, Lesti Kejora Ungkap Kisah Mistis yang Pernah Dialami saat Masih Kecil
Tangkap layar akun YouTube 3D Entertainment
Lesti Kejora ceritakan pengalaman mistis saat pulang ke kampung halamannya di Cianjur. 

TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi dangdut Lesti Kejora sedang menikmati momen pulang kampung ke kampung halamannya di Cianjur, Jawa Barat.

Lesti dan keluarganya sengaja pulang ke Cianjur untuk merayakan Hari Raya Idul Adha.

Keluarga Lesti telah menyumbangkan satu ekor sapi untuk dikurbankan di kampung halamannya di Cianjur.

Namun, saat hendak menyaksikan penyembelihan hewan kurban, Lesti malah menceritakan pengalaman mistisnya saat masih kecil.

Baca juga: Menahan Tangis, Lesti Kejora Beri Pesan pada Rizky Billar sebelum Menikah

Ia melewati jalan yang konon katanya terdapat penunggu tak kasat mata.

Hal itu ia ungkapkan dalam kanal YouTube Lesti Kejora yang tayang pada Rabu, (21/7/2021).

Lesti melewati jalanan kamppung yang terdapat talang melintang di atas jalan.

Berita Rekomendasi

Sehingga, pada saat Lesti kecil dahulu sering melewati talang tersebut, ia selalu ketakutan.

"Temen-temen, dede punya cerita di talang ini," ucap Lesti.

Sedangkan, pada waktu itu Lesti selalu melewati jalan tersebut pada sore hari waktu akan berangkat mengaji dan pulang mengaji.

Lesti, selalu berangkat mengaji bersama kakaknya, Beni.

Saat melewati talang tersebut, Lesti dan Beni selalu merasakan hal yang berbeda.

Baca juga: PPKM Darurat Diperpanjang, Pernikahan Lesti Kejora dan Rizky Billar Ditunda

"Di sini biasanya dede kalau sama si Aa kalau pulang ngaji atau berangkat ngaji pasti takut," ucap Lesti.

Konon katanya, di atas talang tersebut adalah tempat singgah sosok hantu.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas