Perjuangan Ibunda Amanda Manopo Lawan Covid-19, Sempat Membaik, Tapi Takdir Berkata Lain
Henny Manopo, ibunda Amanda Manopo terpapar covid-19. Ia juga punya komorbid diabetes dan sempat terserang stroke.
Editor: Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM - Henny Manopo, ibunda Amanda Manopo, sudah berjuang sekuat tenaga untuk sembuh dari covid-19.
Keluarga juga sudah berusaha semaksimal mungkin membantu Henny Manopo mendapatkan perawatan yang maksimal.
Namun, Tuhan berkehendak lain. Henny Manopo menghebuskan napas terakhir, Minggu (25/7/2021).
Kabar duka itu disampaikan oleh Ricco, manajer Amanda Manopo, lewat postingannya di Instagram.
"Rest In Love Mami @hennymanopolugue, mami sudah tidak sakit lagi, mami tenang di surga, Tuhan Yesus jaga Mami," tulis Ricco Richardo dikutip Tribunnews.com, Minggu (25/7/2021).
Baca juga: Besok Ibunda Amanda Manopo Dimakamkan di San Diego Hills
Sebelum meninggal dunia, Henny Manopo sudah berusaha keras untuk sembuh dari covid-19.
Apalagi dalam kondisi tersebut ia diketahui punya komorbid diabetes. Bahkan sempat terserang stroke.
Dalam beberapa hari terakhir ia berusaha bertahan menggunakan ventilator.
Mendiang Henny Manopo juga sempat kesulitan dapat ruang ICU sebelum akhirnya dipindahkan ke RS Mitra Keluarga.
Kala itu, Amanda Manopo tak bisa berbuat apa-apa selain mendoakan yang terbaik untuk ibunya.
Ia juga tak bisa menemani sang ibu karena situasinya tak memungkinkan.
Ricco tahu betul bagaimana perasaan Amanda Manopo mengetahui kabar duka tersebut.
Ia pun berjanji akan menjaga Amanda Manopo.