Lisa BLACKPINK Bagikan Fakta Menarik Tentang Kucing Miliknya
Ladeni wawancara dengan W Korea, Lisa Blackpink ungkap banyak hal, khususnya tentang kucing peliharaanya.
Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mohammad Alivio
TRIBUNNEWS.COM - Member termuda BLACKPINK Lalisa Manoban alias Lisa BLACKPINK datang sebagai bintang tamu untuk wawancara dengan W Korea.
Pada kesempatan ini, Lisa mengungkapkan banyak hal, khususnya tentang kucing peliharaanya.
Seperti diketahui, Lisa BLACKPINK sangat menyukai kucing, ia bahkan memelihara 5 kucing dengan nama unik yang diberikannya.
Lanjutnya, Lisa membagikan pengalamannya kala pertama kali berjumpa dengan Leo, salah satu kucingnya.
Lisa mengatakan bahwa Leo adalah kucing pertamanya, awal ia berjumpa Leo masihlah anak-anak.
"Ketika saya pertama kali mendapatkan Leo, saya mencoba untuk bersamanya sebanyak yang saya bisa ketika dia masih bayi," ungkap Lisa, dikutip Tribunnews, Kamis (5/8/2021).
Setiap harinya, Lisa menghabiskan waktu bersama kucingnya itu untuk membangun chemistry dan kasih sayang, lantaran Leo sendiri kala itu masih kecil.
Namun sayang, hal itu tidak berlaku pada Luca, kucing Lisa selanjutnya.
Idol kelahiran Thailand ini mengaku, saat Luca datang dalam kehidupannya, kala itu ia sangat sibuk.
Luca lahir pada Juni 2018, dan sebulan kemudian, Lisa berangkat ke Jepang untuk melaksanakan tour BLACKPINK Arena, 2018.
Baca juga: Tipe Ideal Kekasih Jisoo dan Jennie BLACKPINK
Karena hal itulah, Luca berbeda dari Leo atau kucing lainnya.
Lisa mengatakan, Luca kurang suka diemong dan lebih mandiri dibandingkan dengan kucing tertua, Leo.
Maka itu, Luca dijuluki oleh Lisa sebagai kucing yang paling tanggung, kucing yang paling keren tapi anggun seperti pangeran.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.