Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sinopsis Film Underworld: Evolution yang akan Tayang Malam Ini Kamis 12 Agustus di Bioskop Trans TV

Dirilis pada tahun 2006, Underworld: Evolution merupakan sekuel dari Underworld (2003).

Penulis: Nadine Saksita Christi
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Sinopsis Film Underworld: Evolution yang akan Tayang Malam Ini Kamis 12 Agustus di Bioskop Trans TV
IMDb
Simak Bioskop Spesial Trans TV menayangkan film Underworld: Evolution malam ini, Kamis (12/8/2021), pukul 19.30 WIB. 

TRIBUNNEWS.COM - Simak Bioskop Spesial Trans TV yang an menayangkan film Underworld: Evolution malam ini, Kamis (12/8/2021), pukul 19.30 WIB.

Dirilis pada tahun 2006, Underworld: Evolution merupakan sekuel dari Underworld (2003).

Film aksi, fantasi, dan thriller ini disutradarai oleh Len Wiseman dan naskahnya ditulis oleh Danny McBride.

Underworld: Evolution mengisahkan vampir perempuan bernama Selena dan vampir setengah serigala yang berupaya mengungkap misteri garis keturunan mereka.

Baca juga: Jadwal Acara TV Kamis, 12 Agustus 2021: Film Bridezilla di Trans 7, Milly & Mamet di SCTV

Baca juga: Sinopsis Film Vampires: Los Muertos, Aksi Pemburu Vampir yang Dibintangi Bon Jovi, Tayang di TransTV

Film ini dibintangi oleh sejumlah aktor dan aktris, di antaranya Kate Beckinsale, Scott Speedman, Bill Nighy, dan Derek Jacobi.

Berdurasi 106 menit, film ini diproduksi oleh Screen Gems, Lakeshore Entertainment, dan Vancouver Film..

Mengutip melalui IMDb film Underworld: Evolution mendapat penilaian 6,7 dari 10.

BERITA TERKAIT

Sementara itu, di Rotten Tomatoes film ini mendapat penilaian 72%.

Sinopsis Film Underworld

Perang besar antara vampir dan Lycan (manusia serigala) masih berlangsung.

Seorang prajurit vampir perempuan bernama Selena ingin mengungkapkan kebenaran mengenai kematian Viktor kepada vampir sejati pertama, Marcus Corvinus, yang sedang berhibernasi.

Namun, Marcus kini telah bangkit dan menjadi jauh lebih kuat daripada sebelumnya.

Marcus ingin membebaskan saudara Lycan-nya yang buas, William Corvinus, yang sudah dipenjara selama ratusan tahun.

Selain itu, Marcus berusaha mendapatkan medali yang dimiliki Lucian dari Michael Corvin, vampir setengah serigala, yang menjadi rekan Selene.

Selene kemudian memutuskan mengunjungi Andreas Tanis untuk memahami ambisi Marcus.

Saat Selene dan Michael bertemu Tanis, mereka mengungkap kebenaran tentang garus keturunan mereka.

Dibantu Alexander Corvinus, Selene harus menghadapi Marcus yang sangat kuat.

Selene menjadi harapan terakhir umat manusia.

Pemeran Film Underworld

Baca juga: Sinopsis Film Underworld, Pertarungan Vampir dengan Lycans, Tayang Malam Ini

Baca juga: Sinopsis Film Dua Garis Biru Tayang di Trans7 Hari Ini, Cerita Kehidupan Dara dan Bima

Baca juga: Sinopsis Ikatan Cinta 11 Agustus 2021: Elsa Ungkap Perbuatannya, Kini Polisi Olah TKP Pembunuhan Roy

Kate Beckinsale sebagai Selene

Scott Speedman sebagai Michael

Bill Nighy sebagai Viktor

Tony Curran sebagai Marcus

Derek Jacobi sebagai Corvinus

Steven Mackintosh sebagai Tanis

Shane Brolly sebagai Kraven

Brian Steele sebagai William

Zita Görög sebagai Amelia

Scott McElroy sebagai Soren

John Mann sebagai Samuel

Michael Sheen sebagai Lucian

Sophia Myles sebagai Erika

Richard Cetrone sebagai Pierce

Mike Mukatis sebagai Taylor

Krsy Fox sebagai Tanis Vamp #1

Kaja Gjesdal sebagai Tanis Vamp #2

(Tribunnews.com/Nadine Saksita)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas