Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Rizky Billar Ungkap Makna Dibalik Pemberian Mahar Fantastis 72.300 Dolar AS untuk Lesti Kejora

Rizky Billar ungkap makna dibalik pemberian mahar fantastis senilai 72.300 dolar AS untuk Lesti Kejora.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Rizky Billar Ungkap Makna Dibalik Pemberian Mahar Fantastis 72.300 Dolar AS untuk Lesti Kejora
Instagram @rizkybillar
Rizky Billar ungkap makna dibalik pemberian mahar fantastis senilai 72.300 dolar AS untuk Lesti Kejora. 

TRIBUNNEWS.COM - Rizky Billar ungkap makna dibalik pemberian mahar fantastis untuk Lesti Kejora.

Diketahui pasangan Billar dan Lesti telah resmi menjadi suami istri, Kamis (19/8/2021).

Prosesi akad nikah digelar di Hotel Intercontinental, Jakarta Selatan dengan protokol kesehatan yang ketat.

Dalam momen bahagia tersebut, Billar dan Lesti mengusung tema Adat Sunda.

Nampak kedua mempelai mengenakan pakaian adat dengan dominasi putih.

Sedangkan dekorasi ruangan dipenuhi berbagai jenis bunga berwarna putih dan salem.

Baca juga: Selamat! Lesti Kejora Sah Jadi Istri Rizky Billar, Mahar Fantastis Senilai Rp 1 Miliar

Rizky Billar ungkap makna dibalik pemberian mahar fantastis untuk Lesti Kejora.
Rizky Billar ungkap makna dibalik pemberian mahar fantastis untuk Lesti Kejora. (YouTube Video)

Lesti dinikahkan langsung oleh sang bapak, Endang Mulyana kepada laki-laki pilihannya.

Berita Rekomendasi

Dalam satu kali napas, Billar mampu mengucap ijab kabul dengan baik serta lancar.

Lantas disebutkan sang aktor memberikan mahar sejumlah 72.300 dolar Amerika Serikat.

Atau apabila dikonversikan ke rupiah, mahar fantastis itu senilai lebih dari Rp 1 miliar.

Disinggung soal makna, Billar menyebutkan nominal mahar sesuai dengan pertemuan pertama mereka.

Yang mana keduanya bertemu pertama kali pada tanggal 23 Juli di program televisi One Man Show.

Baca juga: Sah! Rizky Billar dan Lesti Kejora Menikah, Kini Resmi Jadi Suami Istri

Baca juga: 4 Fakta Lokasi Akad Nikah Lesti & Billar: Dekorasi hingga Pengecekan di Pintu Masuk Super Ketat

"Sebenarnya angka nominal ini adalah tanggal pertemuan pertama kami, bulan 7 tanggal 23," terang Billar.

Tanggal tersebut juga sebetulnya menjadi rencana awal pelaksanaan akad nikah Billar dan Lesti.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas