Laporkan Rezky Aditya ke Polisi, Wenny Ariani Didukung Anak, Sang Buah Hati Titipkan Surat
Wenny Ariani mengaku bahwa sang anak kerap memberikan dukungan untuknya saat dirinya mencari pengakuan dari Rezky Aditya.
Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mohammad Alivio
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Polemik antara Wenny Ariani dengan Rezky Aditya tak kunjung usai.
Seperti diketahui, Wenny Ariani resmi melaporkan Rezky Aditya ke Polres Metro Jakarta Selatan terkait dugaan penelantaraan anak.
Bahkan, terkait kisruh ini, Wenny Ariani mengaku bahwa sang anak kerap memberikan dukungan untuknya.
Satu di antara dukungan diberikan melalui sebuah tulisan surat dari sang anak.
Baca juga: Rezky Aditya Tolak Test DNA, Wenny Ariani Lapor Polisi, Sebut Suami Citra Kirana Bisa Dijemput Paksa
Baca juga: Rezky Aditya Tolak Tes DNA, Pihak Wenny Menduga Suami Citra Kirana Ketakutan
"Sering sering anak saya sering nitipin surat di tas," kata Wenny sembari menunjukan suratnya kepada awak media di Polres Metro Jakarta Selatan, Senin (6/9/2021) malam.
"Saranghaeo katanyan kan, ini adalah tulisan jujur anak ya. Anak gak pernah bohong," tambahnya.
Di surat itu terlihat kata-kata dukungan dari sang anak untuk Wenny yang kini sedang memperjuangkan hak kasih sayang anak dari Rezky Aditya, yang diduga ayahnya.
"Iya itu katanya mama tuh malaikat, bahasa bahasa anak lah," ujar Wenny.
Saat ini, Wenny Ariani diketahui mengambil jalur hukum dengan melaporkan Rezky Adhitya atas kasus penelantaran anak.
Wenny Ariani resmi melaporkan Rezky Aditya ke Polres Metro Jakarta pada 18 Agustus 2021.
Hal tersebut juga dibenarkan oleh Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Achmad Akbar.
Sementara itu, Wenny Ariani juga telah menjalani penyelidikan awal di Polres Metro Jakarta Selatan, pada Senin (6/9/2021) sore hingga malam hari.
Dalam penyelidikan ini, Wenny mengaku mendapat 60 pertanyaan dari pihak kepolisian.
Untuk diketahui juga, kasus ini sebenarnya berawal dari gugatan Wenny terhadap Rezky soal asal-usul anak buah cinta keduanya, beberapa waktu lalu.
Dari pengakuan yang kerap disampaikan Wenny, keduanya sempat menjalin kasih pada 2012 sampai punya anak di luar nikah.
Namun hingga kini, Rezky Aditya tak kunjung merespon hal tersebut melainkan bungkam.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.