Hari Ini Pertama Kali Sidang Perceraian dengan Dhena Devanka, Jonatahan Frizzy Ogah Komentar
- Jonathan Frizzy tak banyak berkomentar soal sidang perdana perceraiannya dengan Dhena Devanka.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jonathan Frizzy tak banyak berkomentar soal sidang perdana perceraiannya dengan Dhena Devanka.
Pada Kamis (16/9/2021) hari ini aktor yang akrab disapa Ijonk ini dijadwalkan jalani sidang dengan agenda mediasi dengan Dhnea Devanka di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Ijonk tak mau banyak komentar untuk sidang cerai yang akan ia jalani hari ini.
Baca juga: Meski Saling Lapor dan Gugat Cerai, Jonathan Frizzy & Dhena Devanka Masih Komunikasi soal Anak
Baca juga: Jonathan Frizzy Penuhi Panggilan Polisi, Klarifikasi Laporannya Terhadap Dhena Devanka Soal KDRT
"Tanya pihak sana aja (soal sidang cerai)," kata Jonatahan Frizzy di Polres Metro Jakarta Selatan, Rabu (15/9/2021).
Soal persiapan sidang hari ini, Jonatahan Frizzy hanya berjalan sembari mengaku tak tahu apa yang harus di siapkan
"Nggak tahu yaa (persiapannya)," ucap Ijonk sembari berjalan.
Jonatahan Frizzy digugat cerai oleh Dhena Devankan pada 30 Agustus 2021 di PA Jakarta Selatan. Dhena menggugat cerai Ijonk karena rumah tangganya kerap cekcok.
Bahkan ia mengatakan dalam tiga tahun belakangan ini dirinya merasa bahwa ada yang berubah dari sikap Ijonk pada dirinya.
Hal itulah yang mendasari Dhena menggugat cerai pria yang sudah belasan tahun menemani dirinya sejak awal pacaran.
Selain itu dalam perceraian Ijonk dan Dhena, isu orang ketiga dan KDRT santer beredar diantara mereka.
Ijonk dikabarkan bersingkuh dengan Ririn Dwi Ariyanti, lawan mainnya dalam sinetron terbaru dan melakukan tindakan kekerasan pada Dhena.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.