Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kabar Duka, Aktor Senior Willie Garson Meninggal Dunia

Willie Garson yang merupakan salah satu pemeran di serial TV Sex And The City telah meninggal. Kabar tersebut didapat dari anaknya, Nathen Garson.

Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Kabar Duka, Aktor Senior Willie Garson Meninggal Dunia
Tangkapan layar dari akun Instagram, @telereald
Sosok Willie Garson yang merupakan salah satu pemeran dari serial TV, Sex and The City dan telah meninggal pada umur 57 tahun. 

TRIBUNNEWS.COM - Aktor senior Willie Garson pemeran serial Sex and The City meninggal dunia.

Kabar meninggalnya Willie Garson diketahui dari unggahan Instagram sang anak, Nathen Garson @nathen_garson Selasa (21/9/2021).

Dalam postingannya, Nathen Garson membagikan beberapa potret sang ayah.

Ucapan dari anak Willie Garson, Nathen Garson
Ungkapan Nathen Garson di akun Instagramnya terkait meninggalnya ayahnya, Willie Garson.

"Aku sangat mencintaimu, Ayah."

"Beristirahatlah dalam damai dan aku selalu senang ketika ayah bercerita tentang petualanganmu denganku serta pencapaian kita selama ini.

"Aku sangat bangga kepadamu."

"Aku begitu mencintaimu dan aku bangga jika ayah telah dalam kondisi damai sekarang."

Berita Rekomendasi

"Ayah akan selalu menjadi sosok  paling berani, lucu, dan pintar yang pernah aku kenal."

"Aku bahagia ayah begitu mencintaiku.

"Aku tidak akan melupakannya atau membuangnya," tulis Nathen.

Diketahui, Willie Garson meninggal saat berusia 57 tahun.

Baca juga: POPULER Seleb: Pihak Ayah Taqy Malik Datangi MUI | Eva Celia Dilamar Demas Narawangsa

Baca juga: Sinopsis Film Shang Chi, Aksi Seorang Master Kung Fu Tayang di Bioskop Indonesia

Terkait penyebab kematian Willie Garson, pihak keluarga tidak memberikan keterangan apapun.

Seperti diberitakan The Guardian, Executive Producer Sex And The City dan Just Like That, Michael Patrick King, menyebut kemungkinan penyebab sang aktor meninggal karena sakit.

Ungkapan belasungkawa turut disampaikan oleh beberapa artis Hollywood.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas