Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tanggapan Nikita Mirzani Soal Manajer Holywings Kemang Jadi Tersangka Pelanggaran Prokes

Artis Nikira Mirzani beri tanggapan soal klub malam Holywings kena sanksi pelanggaran prokes.

Penulis: Pramesti RizkiAstarianti
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Tanggapan Nikita Mirzani Soal Manajer Holywings Kemang Jadi Tersangka Pelanggaran Prokes
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Nikita Mirzani ketika ditemui di Langit Entertaiment, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (22/9/2021). 

TRIBUNNEWS.COM - Artis Nikita Mirzani beri tanggapan soal klub malam Holywings yang kena sanksi pelanggaran prokes.

Sebelumnya, manajer Holywings Kemang telah diperiksa pihak kepolisian dan ditetapkan jadi tersangka.

Sebagai salah satu pemilik saham di klub malam besar ini, Nikita Mirzani memberikan tanggapannya.

Baca juga: Holywings Kemang Ditutup, Nikita Mirzani Akui Tak Mengganggu Keuangannya

Hal itu ia ungkapkan dalam kanal YouTube KH Infotainment yang tayang pada Rabu (22/9/2021).

"Iya (jadi tersangka)," ujar Nikita Mirzani.

Namun, Nikita tidak mau ikut campur dengan urusan ditangkapnya manajer Holywings Kemang ini.

Ia bahkan menyebut urusan ini akan menjadi urusan internal perusahaannya.

Berita Rekomendasi

"Oh gue nggak tau, kalau itu masalah internal sih, gue no komen," ujar Nikita Mirzani.

Sementara itu, Nikita sempat merasa rugi akibat ditutupnya tempat hiburan malam ini.

Holywings terpaksa harus tutup sementara lantaran adanya pandemi Covid-19.

Sejak virus corona masuk ke Indonesia, Nikita Mirzani dan pemangku usaha lainnya mengaku merasa banyak kerugian.

Baca juga: Holywings Kemang Dilarang Beroperasi, Nikita Mirzani Sedih dengan Nasib Karyawan

Nikita menyebut hal ini sebagai risiko dalam dunia bisnisnya.

"Ya gimana ya namanya usaha tutup di masa pandemi, awal-awal pandemi sebenernya semua pengusaha kan juga merugi kan bukan gue doang, ya itu risiko lah," ujar Nikita.

Di tengah kondisi seperti sekarang ini, Nikita hanya memikirkan nasib para karyawan Holywings.

Saat hiburan malam ini tutup, maka para karyawan akan kehilangan pekerjaan mereka.

Nikita Mirzani merasa iba dan sedih kepada para karyawannya yang saat ini kehilangan pekerjaan mereka.

"Cuman yang gue sedihin kasihan karyawannya aja," ucap Nikita Mirzani.

Namun, ia sempat mendengar kabar, semua karyawan Holywings yang sempat kehilangan pekerjaan akan dipindahkan ke outlet lain.

Semua karyawan yang terdampak akan disebar ke 30 outlet yang sekiranya masih aman untuk membuka hiburan malam.

"Iya itu kan owner-nya Holywings sendiri kan banyak banget ya, kan Holywings sendiri ada 30 tempat di Indonesia, jadi mereka lah yang berembukan," ujar Nikita Mirzani.

Ia hanya bisa berharap semoga kebijakan PPKM di Jawa-Bali bisa segera selesai.

Sehingga, para pelaku usaha dapat bangkit kembali membuka usahanya.

"Semoga pandemi ini segera berakhir ya, kita sekarang ini kan udah boleh kerja di kantor kan, udah nggak WFH lagi kan, mudah-mudahan Desember ini PPKM nya selesai, jadi semua bisa balik lagi normal," ujar Nikita Mirzani.

Sementara itu, Nikita juga mengungkapkan penghasilannya sebagai pemilik saham di Holywings hanya sebagai pekerjaan sampingannya saja.

Ia juga mengungkapkan, tahun 2022 akan segera membuat sesuatu yang besar.

Namun, ia enggan mengungkapkan rencana besar apa yang sedang ia rancang.

Baca juga: Soal Perkara Mobil, Nikita Mirzani Malah Singgung Utang Dipo Latief hingga Rp 400 Juta

"Duit gue kan bukan dari situ aja, nanti tahun depan gue juga bakal bikin sesuatu yang besar, nanti kalian juga bakal tau, jadi kalau itu mah uang selingan gue doang," ujar Nikita Mirzani.

Selama 12 tahun bekerja di dunia entertainment, Nikita Mirzani telah banyak memetik kesuksesan.

Kini, ia mengaku semua hasil kerja kerasnya itu ia tanam sebagai aset di beberapa perusahaan.

Bahkan, kabarnya kekayaan Nikita Mirzani sudah mencapai hampir 1 triliun.

"Itu mah gue aminin kalau kekayaan gue sampai 1 T, gue aminin sih, kalau doa-doa baik jangan nggak diaminin," ujar Nikita Mirzani.

Walaupun kini keungannya belum tembus 1 triliun, ia berharap akan segera mencapai hasil tersebut.

"Ya mudah-mudahan gue bisa menembus keuangan gue sampai 1 T, dikit lagi," ujar Nikita Mirzani.

Simak berita lainnya terkait Nikita Mirzani

(Tribunnews.com/Pramesti Rizki)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas