UPDATE Kondisi Tukul Arwana setelah Dilarikan ke RS, Membaik hingga Sudah Lewati Fase Kritis
Simak kabar terbaru Tukul Arwana usai dilarikan ke rumah sakit, dokter sebut stroke hingga telah membaik.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Simak kabar terbaru Tukul Arwana dalam artikel berikut ini.
Presenter Tanah Air, Tukul Arwana dikabarkan dilarikan ke rumah sakit, Kamis (23/9/2021) petang.
Ia dibawa ke Rumah Sakit Pusat Otak Nasional (RS PON) setelah disebut mengalami pendarahan otak.
Diketahui, Tukul sempat menjalani operasi dan menerima perawatan intensif.
Bahkan dokter yang menangani Tukul Arwana telah memberikan pernyataan soal penyakit sang presenter.
Dilansir Tribunnews, Direktur Utama dari RS PON, dr Mursyid Bustami, sebut Tukul Arwana mengalami stroke.
Baca juga: Vega Darwanti Kaget Tukul Arwana Masuk Rumah Sakit karena Pendarahan Otak
Melalui konferensi pers secara daring, Jumat (24/9/2021) sang dokter menjelaskan ada dua jenis stroke.
Yakni diakibatkan penyumbatan pembuluh darah dan penyumbatan pembuluh darah di otak.
"Ada sekitar 20 persen stroke pendarahan otak, yang lain penyumbatan pembuluh darah," kata dr Mursyid.
Menurutnya, ada penyebab dibalik terjadinya stroke pendarahan otak.
"Stroke tidak sekonyong-konyongnya datang tanpa faktor yang mendasari."
"Faktor risiko ada yang dikendalikan dan tidak bisa dikendalikan," tuturnya.
Baca juga: Manajer Ungkap Aktivitas Tukul Arwana Sebelum Drop dan Dilarikan ke RS PON
Baca juga: Dirut RS PON: Pendarahan Otak pada Tukul Bukan Karena Vaksin Covid-19
Beberapa di antaranya karena faktor usia yang semakin tua dapat meningkatkan risiko stroke.
Kendati demikian, dr Mursyid menerangkan pendarahan otak juga dapat dicegah.
Satu di antaranya dengan menerapkan gaya hidup sehat seperti pola makan dan istirahat.
"Bisanya faktor usia semakin tua maka semakin berisiko terhadap stroke," terang dr Mursyid.
Lantas setelah menjalani operasi dan serangkaian perawatan, kondisi Tukul Arwana disebut membaik.
Hal ini disampaikan oleh sahabat Tukul Arwana, Tarzan yang sempat datang ke rumah sakit.
Diberitakan Tribunnews, namun Tarzan belum bisa menemui presenter 57 tahun itu.
Lantaran pihak rumah sakit belum mengizinkan siapapun menjenguk Tukul Arwana.
Sehingga Tarzan baru bisa menemui putra Tukul Arwana, Ega Prayudi di lobi rumah sakit.
"Sementara belum bisa ditengok, jadi saya ngobrol sama anaknya ya di lobby aja," jelas Tarzan.
Lanjut, Tarzan menerangkan sang sahabat sudah berhasil melewati fase kritis pascaoperasi.
"Enggak bisa komunikasi sama Mas Tukul-nya, yang penting kita sama-sama saling menghormati."
Baca juga: Tukul Arwana Sempat Dua Kali Minta Obat Sakit Kepala, Maria Vania : Gak Ada Tanda-tanda Lemas
Baca juga: Dokter Sebut yang Dialami Tukul Arwana Adalah Stroke
"Ini pengalaman untuk Mas Tukul, penyakit itu pemberian Tuhan," imbuhnya.
Kemudian menurutnya, Tukul Arwana baru bisa dijenguk antara satu atau dua hari mendatang.
Tarzan mengatakan bakal dihubungi oleh putra Tukul Arwana apabila sudah diperbolehkan menjenguk.
"Sehari dua hari mungkin baru bisa, kalau udah bisa ditengok akan menghubungi saya," ungkap Tarzan.
Sementara itu, manajer Tukul Arwana, Rizky Kimun mengungkapkan riwayat penyakit sang artis.
Dikutip dari Wartakota, ia menerangkan Tukul Arwana tak pernah mengalami sakit keras.
Akan tetapi memang sesekali sang presenter mengeluhkan pusing yang bisa dibilang wajar.
"Selama saya ikut sama beliau (Tukul) tidak ada sakit keras, cuma pusing-pusing yang wajar aja."
"Minum obat pusing ya hilang, dia sehat-sehat aja," ucap Rizky.
Pun Rizky menjelaskan kondisi Tukul Arwana sebelum dilarikan ke rumah sakit.
Ia mengatakan Tukul Arwana sempat tersedak dan setelah itu kondisi tubuh semakin melemah.
Sebelum dibawa ke RS PON, sosok komedian itu sempat dibawa ke RS Brawijaya terlebih dahulu.
"Pas sebelum dibawa ke rumah sakit ya dia tersedak, kondisi tubuhnya melemah dan menurun."
"Kemudian kita bawa ke RS Brawijaya, kemudian dibawa ke sini," bebernya.
Rizky turut meminta doa pada masyarakat untuk kesembuhan Tukul Arwana.
"Kita minta doanya mohon doa untuk semua masyarakat Indonesia, agar mas Tukul segera dipulihkan."
"Bisa beraktivitas sedia kala, bisa menghibur, ya kita mohon doanya untuk kesembuhan beliau," tandas Rizky.
(Tribunnews.com/Febia/Rina Ayu/Fauzi Alamsyah) (Wartakota/Arie Puji Waluyo)