Maria Vania Syok Tahu Tukul Arwana Dilarikan ke RS, Sebut Sempat Kerja Bareng Sehari Sebelumnya
Maria Vania syok tahu Tukul Arwana dilarikan ke rumah sakit, sebut sempat syuting bareng sehari sebelumnya.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Maria Vania akui syok saat tahu Tukul Arwana dilarikan ke rumah sakit.
Presenter Tukul Arwana dirawat di RS Pusat Otak Nasional (RS PON) sejak Rabu (22/9/2021).
Bahkan ia sempat menjalani operasi setelah disebut mengalami pendarahan otak.
Rekan kerja Tukul Arwana, Maria Vania mengungkapkan momen sempat bertemu, Selasa (21/9/2021).
Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di YouTube Trans TV Official, Senin (27/9/2021).
Kala itu Maria Vania dan Tukul Arwana tengah menjalani syuting acara televisi mereka.
Baca juga: UPDATE Kondisi Tukul Arwana, Proses Pemulihan Sangat Baik tapi Komunikasi Masih Terbatas
Presenter yang juga seorang model ini menerangkan Tukul Arwana masih dalam kondisi sehat.
"Sebelumnya aku hari Selasa itu aku kerja, beliau masih super sehat, normal, nggak ada curiga sama sekali."
"Selasa itu kita kerja dari siang sampai sore," terang Maria Vania.
Setelah kondisi kesehatan presenter 57 tahun itu tumbang, seluruh kegiatan syuting acara mereka ditunda.
"Lalu hari Rabu aku dapat kabar katanya beliau dilarikan ke rumah sakit."
"Kenapa aku tahu, 'kan kita ada schedule ke depannya 20 episode itu harus ditunda dulu," tambahnya.
Baca juga: Tukul Arwana Masih Pemulihan, Bagaimana dengan Kontrak Kerja, Ini Kata Manajer Soal Itu
Baca juga: Manajer Sebut Tukul Arwana Jalani Perawatan di Rumah Sakit hingga 14 Hari ke Depan
Pun Maria Vania merasa syok, tak menyangka Tukul Arwana tiba-tiba mengalami pendarahan otak.
Lantaran menurutnya, pada Selasa rekan kerjanya ini masih normal dan terlihat sehat.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.