BLACKPINK The Movie Tayang 13 Oktober 2021 di Indonesia
Kabar baik untuk BLINK di Indonesia. Kini film BLACKPINK The Movie akan segera rilis di Indonesia pada 13 Oktober 2021 mendatang.
Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mohammad Alivio
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kabar baik untuk BLINK di Indonesia. Kini film BLACKPINK The Movie akan segera rilis di Indonesia pada 13 Oktober 2021 mendatang.
Film BLACKPINK The Movie ini mengisahkan perjalanan grup beranggotakan Jisoo, Jennie, Rose, dan Lisa. Selain itu, project ini juga sekaligus merayakan anniversary BLACKPINK yang jatuh pada tanggal 8 Agustus.
Namun, karena di Indonesia beberapa waktu lalu menerapkan PPKM, film produksi YG Entertainment pun harus ditunda.
Baca juga: Bioskop Buka, 5 Film Ini Mulai Bisa Kamu Tonton di Cinema XXI dan CGV
Baca juga: Gaya Rambutnya Dipermasalahkan, Lisa BLACKPINK Minta Maaf
"BLACKPINK The Movie itu dirilis 13 Oktober, untuk tiketnya juga udah bisa dipesen sejak 22 September lalu, dan hanya diputer di CGV saja," kata Public Relations & Corporate Communication CGV, Marsya Gusman kepada Tribunnews saat ditemui di CGV Grand Indonesia, Kamis (30/9/2021).
Menariknya, hingga per 26 September 2021, sudah ribuan tiket terjual.
Untuk diketahui, BLACKPINK The Movie hadir dalam format 2D, ScreenX, dan 4DX.
Para Blinks atau penggemar Blackpink sudah bisa mendapatkan tiket Blackpink The Movie melalui website atau aplikasi CGV, serta platform lainnya seperti GoTIX, TIX ID dan Shopee.
Film ini akan menampilkan beragam segmen diantaranya "The Room of Memories", "Beauty", serta "Exclusive Interviews”. "The Room of Memories", akan menceritakan tentang perjalanan karir Blackpink selama 5 tahun terakhir.
Sedangkan dalam segmen "Beauty”, penonton akan di bawa dalam kisah-kisah menarik yang akan di ceritakan langsung oleh para anggota, dan di bagian "Exclusive Interviews", para anggota Blackpink akan membagian pesan special pada penggemar mereka.