Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Jadi Sutradara Series, Umay Shahab Akui Pusingnya Sama dengan Garap Film

Umay Shahab memulai debutnya sebagai sutradara dan produser sebuah series.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Jadi Sutradara Series, Umay Shahab Akui Pusingnya Sama dengan Garap Film
TRIBUNNEWS.COM/BAYU INDRA PERMANA
Umay Shahab dan Prilly Latuconsina yang berkolaboradi dalam web series terbaru berjudul 'Hari Ini Kenapa, Naira?', ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (20/10/2021). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Umay Shahab memulai debutnya sebagai sutradara dan produser sebuah series.

Lewat sereis 'Hari Ini Kenapa, Naira?' Umay mengungkapkan bahwa pusingnya sama dengan menggarap film.

Dalam project series ini, ia tak sendirian. Umay berkolaborasi dengan Prilly Latuconsina yang mengambil posisi sebagai produser.

"Sama aja sih pusingnya dengan film, apalagi hidup juga sudah pusing. Ini pandemi enggak kelar aja kan pusing banget. Ini emang series perdana aku sebagai sutradara yaa," ucap Umay Shahab di kawasan Kemang Jakarta Selatan, Rabu (20/10/2021).

Baca juga: Kolaborasi, Umay Shahab Manfaatkan Cerita Prilly Latuconsina untuk Series Hari Ini Kenapa, Naira?

Baca juga: Fokus di Balik Layar, Umay Shahab Sutradarai Series Hari Ini Kenapa, Naira?

"Dimanapun aku berada aku sangat mensyukurinya, memang dapat kesmepatan untuk bermain di situasi baru, dan direct pemain hebat membuat aku bersyukur banget ada di project ini," bebernya.

Bagi Umay karir di balik layar sebagai sutradara ataupun produser bukanlah hal baru. Sejak 2015 ia mulai tertarik untuk menjadi seorang sutradara.

Berita Rekomendasi

Barulah dalam beberapa tahun terakhir dirinya berani menyutradarai sebuah film komersil dalam skala yang cukup besar.

"Sebenarnya dari 2015 mulai direct film pendek sendiri di YouTube. Jadi cukup sering buat, tapi non komersil," tutur Umay.

"Sampai 2 tahun lalu ketemu pak Monty Tiwa. Setelah ketemu dia, dia bantu aku beranikan diri mulai sesuatu," jelasnya.

Series 'Hari Ini Kenapa, Naira?' sudah hadir dan bisa disaksikan berkat kerjasama antara Sinemaku Pictures dan TrueID.

Selain sebagai produser, Prilly turut membintangi series tersebut dan berperan sebagai Naira.

Umay membocorkan bahwa banyak kisah dari series tersebut yang ia ambil dari curhatan Prilly pada dirinya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas