Apresiasi Pelaku Musik Tanah Air, IMA 2021 Digelar 6 Desember 2021
Selain sebagai bentuk apresiasi, ajang Indonesian Music Awards 2021 dapat memotivasi musisi Indonesia untuk terus berkarya.
Penulis: Toni Bramantoro
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Malam puncak Indonesian Music Awards (IMA) 2021 bakal digelar 6 Desember 2021 dan disiarkan secara langsung RCTI+.
Ajang itu digelar sebagai komitmen untuk mendukung program – program penghargaan atau apresiasi bagi para pelaku bisnis serta industri apa pun di Indonesia, termasuk industri musik Tanah Air.
"Sekarang ini Kami berkolaborasi dengan Langit Musik untuk menggelar ajang penghargaan bagi musisi Indonesia yakni Indonesian Music Awards yang untuk pertama kalinya diadakan," ungkap Dini Putri, Programming & Acquisition Director RCTI.
Selain sebagai bentuk apresiasi, ia berharap ajang Indonesian Music Awards 2021 dapat memotivasi musisi Indonesia untuk terus berkarya.
Baca juga: Eva Celia, Laleilmanino, dan Diskoria Raih Penghargaan AMI Awards 2021 untuk Kolaborasi Terbaik
Baca juga: V dan J-Hope BTS Menangkan Penghargaan di Global Nubia Awards 2021
Langit Musik, satu-satunya digital music streaming lokal terus menunjukan komitmen untuk terus memajukan musik Indonesia dengan beragam cara terutama melalui aplikasi pengguna iOS dan Android.
Langit Musik yang terus berkembang hingga akhirnya penghujung tahun 2021 adalah waktu yang tepat bersama RCTI untuk menyelenggarakan Indonesian Music Awards 2021 ini.
“Kami rasa hadirnya Indonesian Music Awards 2021 ini tepat diadakan di penghujung tahun 2021 ini. Pagelaran ini adalah bentuk apresiasi kami PT. Melon Indonesia melalui unit bisnis Musik Digital yaitu Langit Musik dan juga melibatkan Nada Sambung Pribadi (NSP1212) kepada rekan musisi serta penikmat musik itu sendiri,” ujar Dedi Suherman, CEO PT. Melon Indonesia.
“Dan saat ini kami PT. Melon Indonesia sebagai subsidiary Telkom group yang bergerak di bidang digital content company sudah 11 tahun berkiprah, musik adalah salah satu core business dari apa yang kami lakukan melalui layanan produk musik digital Langit Musik dan juga Nada Sambung Pribadi kerjasama antara Melon Indonesia dan Telkomsel."
"Indonesian Music Awards 2021 ini sebagai bentuk komitmen nyata Langit Musik untuk terus mendukung musisi Tanah Air dengan karya-karya mereka. Tidak hanya melalui program-program taktikal namun juga melalui event besar seperti ini sebagai apresiasi musik Indonesia selama satu tahun ke belakang,” tuturnya.