Atta Halilintar dan Rizky Billar Minta Saran Pada Gus Miftah Memilih Nama Calon Anak
Gus Miftah mengungkapkan kalau Rizky Billar meminta saran nama untuk calon anaknya nanti pada dirinya.
Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mohammad Alivio
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gus Miftah mengungkapkan kalau Rizky Billar meminta saran padanya untuk memilih nama untuk calon anaknya nanti pada dirinya.
Tak hanya Rizky Billar, Atta Halilintar pun juga meminta sarannya.
Diketahui baik Atta dan Billar cukup berteman dekat dengan Gus Miftah.
Baca juga: Sudah Kelewatan, Rizky Billar Laporkan Lebih dari 8 Akun Haters ke Polisi, Beri Bukti Screen Shoot
Baca juga: Aurel Hermansyah Berikan Lagu sebagai Hadiah Ulang Tahun untuk Atta Halilintar
"Rizky sama Lesti udah minta nama ke saya, kalau Atta baru rencana nanti di pengajian tujuh bulanan," kata Gus Miftah di Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (23/11/2021).
Tak hanya nama, selama ini kedua artis itu juga kerap meminta wejangan pada Gus Miftah.
Bahkan, dikatakan Gus Miftah, belakangan ini Atta dan Billar kerap menanyakan terkait bagaimana menjadi orangtua yang baik.
"Selama ini kalau ada pertanyaan soal agama saya jawab. Termasuk soal jadi orangtua. InsyaAllah," ucap Gus Miftah.
Kendati demikian, menurut pemilik pesantren Ora Aji ini, Atta dan Billar sebenarnya sudah mengerti soal menjadi orangtua yang baik.
Apalagi, Atta Halilintar tumbuh di tengah keluarga yang cukup paham agama.
"Saya pikir proses itu sejak dia sebelum jadi orangtua, karena Atta dari keluarga sangat agamis, makanya anak-anaknya begitu dan saya pikir Atta mampu buat itu," ungkap Gus Miftah.
Seperti diketahui, Rizky Billar dan istrinya, Lesti Kejora serta Atta Halilintar dan istrinya, Aurel Hermansyah sedang tengah menanti kehadiran sang buah hati.
Bocoran Nama Anak Lesty Kejora dan Rizky Billar
Rizky Billar dan Lesti Kejora blak-blakan ungkap nama calon anak mereka.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.