Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Rachel Vennya Hadiri Sidang Kasus Pelanggaran Karantina Didampingi Ibunda serta Belasan Selebgram

Rachel Vennya hadir didampingi ibundanya, Viens Tasman. Rachel Vennya juga didampingi oleh belasan teman selebgramnya.

Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Rachel Vennya Hadiri Sidang Kasus Pelanggaran Karantina Didampingi Ibunda serta Belasan Selebgram
Tribunnews.com/Fauzi Nur Alamsyah
Rachel Vennya saat sidang di PN Tangerang, Jumat (10/12/2021). 

Di perdidangan, mantan istri Niko Al Hakim itu mengaku tak nyaman di tempat katarina.

Sebelumnya, Rachel Vennya sempat menjalani karantina sepulang dari Dubai.

Ibu dua anak itu rupanya merasa tak nyaman selama menjalani masa karantina.

"Kesalahan saya saja," jelas Rachel dikutip Grid.ID.

"Sebenarnya saya pernah karantina dan saya enggak nyaman, gitu aja. Sebelumnya karantina pulang dari Dubai lima hari," tambah Rachel Vennya.

Selegram Rachel Vennya menjalani sidang terkait pelanggaran karantina kesehatan di Pengadilan Negeri Tangerang, Jumat (10/12/2021). Rachel Vennya divonis bersama Maulida Khairunnisa dan Salim Nauderer divonis 4 bulan penjara dengan masa percobaan 8 bulan. WARTA KOTA/NUR ICHSAN
Selegram Rachel Vennya menjalani sidang terkait pelanggaran karantina kesehatan di Pengadilan Negeri Tangerang, Jumat (10/12/2021). Rachel Vennya divonis bersama Maulida Khairunnisa dan Salim Nauderer divonis 4 bulan penjara dengan masa percobaan 8 bulan. (WARTA KOTA/NUR ICHSAN)

Untuk melancarkan aksinya, Rachel Vennya merogoh kocek uang senilai Rp 40 juta.

Uang itu digunakan untuk menyogok oknum yang membantu melancarkan aksinya.

Berita Rekomendasi

"Saya membayar Rp 40 juta," ucap Rachel Vennya.

Uang itu diserahkannya kepada Ovelina, seorang oknum yang saat ini juga jadi tersangka atas kasus pelanggaran karantina kesehatan.

Namun, Rachel mengaku uang Rp 40 juta tersebut telah dikembalikan padanya.

"Waktu itu diserahkan ke Ovelina. Dan uangnya sudah dikembalikan ke saya," pungkasnya.

Soal Foto Rachel, Salim dan Maulida di Wisma Atlet

Unggahan Rachel Vennya dibanjiri komentar para rekan-rekan sesama influencer Tanah Air. Fadil Jaidi, Arief Muhammad turut memberikan dukungannya.
Unggahan Rachel Vennya dibanjiri komentar para rekan-rekan sesama influencer Tanah Air. Fadil Jaidi, Arief Muhammad turut memberikan dukungannya. (Instagram @rachelvennya)

Terungkap fakta baru soal viralnya foto Rachel Vennya, Salim Nauderee, dan Maulida Khairunnisa di Wisma Atlet Pademangan.

Wanita 26 tahun itu membantah soal tudingan mengunggah fotonya di Wisma Atlet ke akun media sosialnya.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas