Ardi Bakrie Konsumsi Sabu-sabu, Tekanan Hidup Jadi Alasan
Suami Nia Ramadhani, Ardi Bakrie membeberkan alasan dirinya menggunakan narkotika jenis sabu-sabu.
Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Suami Nia Ramadhani, Ardi Bakrie membeberkan alasan dirinya menggunakan narkotika jenis sabu-sabu.
Ardi Bakrie menuturkan bahwa dirinya terbiasa menutupi kesedihannya dan memperlihatkan seakan-akan dia sedang baik-baik saja dihadapan orang lain.
Lama memendam perasaan tersebut membuatnya merasa lelah untuk menghadapi kehidupan. Terlebih Ardi Bakrie dipandang sebagai pria mapan.
Baca juga: Nia Ramadhani Ungkap Awal Kenal Sabu dari Teman Sesama Artis, Siapa yang Dimaksud?
Baca juga: Nia Ramadhani Menangis saat Ditangkap, Mencoba Hubungi Ardi Bakrie Tak Bisa, Khawatir Hal Ini
Hingga akhirnya ia memiliki untuk menggunakan barang haram tersebut.
"Teman-teman saya selalu berkata lu kayak tidak pernah punya masalah, selalu happy-happy terus. Saya juga punya masalah, selalu saya pendam, dan tidak berkeluh kesah," ujar Ardi Bakrie di dalam ruang persidangan, Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat, Kamis (16/12/2021).
"Oleh karena itu saya menggunakan zat terlarang itu, saat saya pakai (merasa) lepas," imbuhnya.
Namun Ardi bersyukur dirinya ditangkap atas kasus dugaan penyalahgunaan narkoba, sebab banyak pelajaran yang ia dapat ditempat rehabilitasi.
Di sana, Ardi Bakrie dan Nia Ramadhani memelajari banyak hal. Salah satunya mengatur emosi.
"Alhamdulillah setelah menjalani rehabilitasi banyak perjalanan hidup yang saya dapatkan dan meregulasi emosi, tutur Ardi.
Sebab sebelum ia mendapatkan rehabilitasi suami Nia Ramadhani itu tidak dapat melakukan komunikasi dengan baik.
"Ya, karena sebelum direhab saya tidak mampu untuk melakukan komunikasi dengan baik juga," sambungnya.
Nia Ramadhani Ungkap Awal Kenal Sabu dari Teman Sesama Artis
Selain terpuruk karena meninggalnya sang ayah pada 2014 silam, Nia Ramadhani mengungkapkan kenal sabu-sabu dari rekan artis dilingkungan kerjanya kala itu.
Hal tersebut diungkapkan Nia Ramadhani saat memberikan keterangannya kepada majelis hakim di sidang lanjutan ketiga di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Kamis (16/12/2021).
Nia Ramadhani bercerita kala itu ia diceritakan oleh rekan artisnya yang tidak ia sebutkan itu mengenai suatu zat yang mampu mengatasi kesedihannya yang terpendam itu.
Memang ketika itu, pergaulannya banyak yang menggunakan narkotika untuk mencari pencerahan dalam setiap masalah.
"Saya saat breakdown itu saya teringat kata-kata teman saya katanya kalau misalkan kita pakai dari capek bisa jadi kuat, kalau sedih bisa jadi happy," ujar ibu tiga anak itu.
"Pergaulan saya pada 2006 pada saat saya syuting sinetron ada yang pakai seperti itu," lanjutnya.
Saat ditanya majelis hakim soal temannya yang memberitahukan soal penggunaan sabu tersebut dari kalangan artis, Nia membenarkan terkait hal itu.
"Diperkumpulan syuting saya," ungkap Nia
"Iya (kalangan artis)," tegas Nia menyambung.
Kendati demikian, dalam lanjutan keterangannya itu, Nia Ramadhani mengakui menyesal atas perbuatannya ini dan berharap setelah semua proses hukum berjalan agar kembali diterima oleh keluarga maupun masyarakat Indonesia.
"Setelah ini saya menyesal saya menyadari bahwa yang saya lakukan itu salah dan saya tidak butuh lagi," ujar Nia
"Kedepan saya insyaallah bisa menjadi manusia yg baik lagi ke masyarakat," sambungnya.
Begitupun menjadi pembelajaran untuknya sebagai ibu dari ketiga anak-anak hasil pernikahannya dengan Ardi Bakrie.
"Bisa menjadi ibu yang baik buat anak saya dan menjadi istri yg baik dan anak yg baik buat orgtuaya saya," tutupnya.
Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Diperingatkan Hakim, Diminta Jujur Berikan Keterangan Saat Sidang
Ketiga terdakwa Artis Nia Ramadhani, Ardie Bakrie berserta sopir, Zen Vivanto kembali dihadirkan dalam sidang lanjutan kasus dugaan penyalahgunaan narkoba di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.
Sidang Lanjutan tersebut beragendakan pemeriksaan terdakwa.
"Berdasarkan agenda persidangan hari ini tiba saatnya saudara-saudara memberikan keterangan di persidangan," kata Ketua Hakim Muhammad Damis saat sidang di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Timur, Kamis (16/13/2021).
"Namun sebelumnya majelis hakim mempertingatkan kepada saudara bertiga agar memberikan keterangan yang jujur di persidangan," kata Damis.
Sebelum memulai pemeriksaan, Damis memperingatkan kepada ketiga terdakwa agar memberikan keterangan yang jujur selama sidang berlangsung.
Sebab kejujuran dalam memberikan keterangannya itu sangat mempengaruhi pertimbangan keputusan majelis hakim nantinya.
"Karena kejujuran itu akan bernilai jika seandainya saudara-saudara terbukti melakukan tindak pidana yang didakwakan kepada saudara untuk menjadi variabel yang meringankan," tuturnya
Setelah memperingatkan kepada ketiga terdakwa, Damis lantas memulai pemeriksaan kepada terdakwa, diawali dengan menggali keterangan dari terdakwa I Zen Vivanto selanjutnya ke terdakwa 3 Ardi Bakrie.
Ketiga terdakwa nampak tenang dan santai untuk memulai persidangan kali ini, meskipun Hakim Ketua Damis sempat memperingatkan mereka untuk memberikan keterangan yang jujur selama persidangan hari ini.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.