Lagu-lagu Iwan Fals yang Bertema Ibu, Cocok Dinyanyikan di Hari Ibu
Berikut ini sejumlah lagu yang bertemakan tentang ibu dari Iwan Fals yang cocok untuk dipersambahkan kepada Ibu.
Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Miftah
TRIBUNNEWS.COM - Berikut lagu-lagu Iwan Fals yang bertema tentang ibu yang cocok dinyanyikan saat Hari Ibu.
Peringatan Hari 22 Desember Ibu tak lepas dari perjuangan kaum perempuan Indonesia pada masa era perjuangan Kemerdekaan, berawal dari Kongres Perempuan I di Yogyakarta.
Hari Ibu diperingati tidak hanya untuk menghargai jasa-jasa perempuan sebagai seorang ibu, tetapi juga jasa perempuan secara menyeluruh.
Banyak hal yang dapat dilakukan untuk memeperingati Hari Ibu seperti mempersembahkan sebuah lagu untuk ibu kita.
Hari Ibu menjadi momen yang tepat untuk mengungkapkan penghargaan terhadap segala upaya yang dilakukan oleh Ibu selama ini.
Baca juga: Tokoh-tokoh dalam Kongres Perempuan Indonesia Pertama pada 22-25 Desember 1928
Baca juga: Sejarah Kongres Perempuan yang Manjadi Cikal Bakal Adanya Peringatan Hari Ibu 22 Desember
Berikut ini sejumlah lagu yang bertemakan tentang ibu dari Iwan Fals yang cocok untuk dipersambahkan kepada Ibu.
1. Emak
Lagu ini sangat pas untuk dipersembahkan untuk Ibu karena berisi pujian yang mendalam bagi Ibu.
Lirik yang sederhana dan mudah dipahami serta ditambah alunan musik dari Iwan fals membuat kita terharu saat menyanyikan lagu ini.
Lagu ini terdapat di album Wakil Rakyat yang dirilis pada 1987.
Berikut lirik Emak - Iwan Fals
Tanpa engkau sedikitpun tiada artinya aku
Bagiku kau api yang berikan hangat begitu kuat
Pada beku nadi
Tiada dua
Engkau hadirkan cinta tak berahir
Tak kan pernah mampu
Kulukis putihmu lewat lagu
Maafkanlah aku
Bagai bening mata air
Memancar tak henti
Mungkin masihlah teramat kurang
Bagai sinar matahari Yang tak kenal bosan
Berikan terangnya pada kita Kaulah segalanya
Hanya ini Yang sanggup kutulis untukmu bunda
Jangan tertawakan
Simpan dalam hatimu yang sejuk
Rimbun akan doa
Kau berikan semuanya
Yang bisa kau beri
Tanpa setitikpun harap balas
Kau kisahkan segalanya
Tanpa ada duka
Walaupun air matamu tumpah
Tenggelamkan dunia
Bagai sinar matahari
Yang tak kenal bosan
Berikan terangnya pada jiwa
Kau berikan semuanya Yang bisa kau beri
Tanpa setitikpun harap balas agungnya engkau
Bagai luas laut biru
Batinmu untukku
Selalu ada tempat tuk resahku
Bagai bening mata air memancar tak henti
Sirami jiwaku waktu kecewa
Datang menggoda
2. Kebaya Merah
Lagu dari Iwan Fals ini berjudul Kebaya Merah dan terdapat di album Swami II.
Lirik lagu ini berisikan pertanyaan kepada ibu yang tampak sedang bersedih, padahal hidupnya sudah tidak mengalami kesulitan ekonomi.
Seperti tertuang di lirik "Wajahmu seperti menyimpan duka, Padahal kursimu dilapisi beludru" sang ibu secara terseirat sedang bersedih.
Lagu ini cocok untuk dipersembahkan untuk ibu jika ibu kita saat ini sedang bersedih.
Berikut lirik Kebaya Merah - Iwan Fals
Kebaya merah kau kenakan
Anggun walau nampak kusam
Kerudung putih terurai
Ujung yang koyak tak kurangi cintaku
Wajahmu seperti menyimpan duka
Padahal kursimu dilapisi beludru
Ada apakah
Ibu
Ceritalah seperti dulu
Duka suka yang terasa
Percaya pada anakmu
Tak terfikir tuk tinggalkan dirimu
Ibuku, darahku, tanah airku
Tak rela kulihat kau seperti itu
Ada apakah
Ibu
Baca juga: 40 Link Twibbon Hari Ibu 22 Desember 2021, Begini Cara Buat dan Share ke Media Sosial
Lagu ini merupakan ciptaan dari Sawung Jabo dan dinyanyikan oleh Iwan Fals di album Dalbo (1993).
Lirik lagu ini menceritakan tentang seorang anak yang akan tetap menjaga ibunya.
Begitu banyak hal yang anak lalui bersama sang Ibu, dari kecil hingga anak dewasa.
Kini disaat ibu sedang susah, anak tersebut akan tetap menjaga ibunya, meski keadilan dan kedamian sulit terpenuhi.
Berikut lirik Karena Kau Bunda Kami - Iwan Fals
Kami berdiri disini
Mencoba menjaga hidupmu
Bukan hanya sekedar mencintai
Bukan sekedar melindungi
Karena kau bunda kami
Kami minum air susumu
Dihidupi tanahmu
Dimandikan oleh airmu, kami berdo’a
Karena kau bunda kami
Hem…..hem…..
Hem…..hem…..
Lihatlah fajar pagi telah menyingsing
Dengarkan do’a kami
Karena kau bunda kami
Biar keadilan sulit terpenuhi
Biar kedamaian sulit terpenuhi 2X
Kami berdiri menjaga dirimu
Karena kau bunda kami
Baca juga: Alasan Kementerian PPA Selenggarakan Peringatan Hari Ibu di Ndalem Joyodipuran Yogyakarta
4. Ibu
Lagu Ibu ini terdapat di album 1910 yang dirilis pada 1988.
Lagu ini mengisahkan tentang perjuangan seorang ibu dalam membahagiakan anaknya.
Ribuan kilo ditempuh untuk sang Ibu demi menghidupi anaknya.
Berikut lirik lagunya :
Ribuan kilo jalan yang kau tempuh
Lewati rintang untuk aku anakmu
Ibuku sayang masih terus berjalan
Walau tapak kaki, penuh darah... penuh nanah
Seperti udara... kasih yang engkau berikan
Tak mampu ku membalas...ibu...ibu
Ingin kudekat dan menangis di pangkuanmu
Sampai aku tertidur, bagai masa kecil dulu
Lalu doa-doa baluri sekujur tubuhku
Dengan apa membalas...ibu...ibu....
Seperti udara... kasih yang engkau berikan
Tak mampu ku membalas...ibu...ibu
(Tribunnews.com/Tio)