Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Komentari Fenomena Artis Anggap Boneka Seperti Anaknya, Roy Kiyoshi: Musyrik

Roy Kiyoshi ikut buka suara soal Fenomena Spirit Doll, yakni boneka dianggap layaknya anak yang kini sedang tren di kalangan artis.

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Komentari Fenomena Artis Anggap Boneka Seperti Anaknya, Roy Kiyoshi: Musyrik
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Presenter dan anak indigo Roy Kiyoshi (33) Komentari Fenomena Artis Anggap Boneka Seperti Anaknya, Roy Kiyoshi: Musyrik 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mohammad Alivio

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Roy Kiyoshi ikut buka suara soal Fenomena Spirit Doll, yakni boneka dianggap layaknya anak yang kini sedang tren di kalangan artis.

Roy Kiyoshi mengatakan, hal tersebut merupakan perbuatan musyrik.

Sebab menurut Roy Kiyoshi, tidak sepantasnya boneka dijadikan layaknya manusia, meminta sesuatu, atau perbuatan yang sifatnya berlebihan.

Baca juga: Ogah Disebut Ikut Tren Spirit Doll, Roy Kiyoshi Tegaskan Hanya Sekedar Koleksi Boneka

Baca juga: Bonekanya Bikin Heboh, Ivan Gunawan Pilih Hibahkan ke Orang Lain

"Sebenarnya nggak boleh, jatuhnya musyrik bonekanya, kan bonekanya cuma buar koleksi hobi lucu-lucuan aja, kalo misalnya udah dia anggap sebagai orang atau Tuhan itu boneka menurut aku udah salah," kata Roy saat ditemui di Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (12/1/2022).

Kendati demikian, pria brusia 34 tahun ini tidak ingin menyindir sosok artis yang sedang ramai diperbincangkan soal spirit doll.

BONEKA PORSELEN - Natalia Cecilia Tanudjaja, pengusaha property di Surabaya menunjukkan koleksi ratusan boneka porselen miliknya, Senin (10/1/2022). Ratusan boneka porselen didapat hunting di sejumlah negara Eropa. Maraknya perbincangan boneka arwah atau spirit doll baru baru ini, Natalia mengaku tidak mengetahui pasti. Baginya mengoleksi boneka ini karena hobi bukan hal lain seperti fenomena spirit doll. Secara pribadi keberadaan boneka ini bisa membangkitkan mood atau jika stress boneka tersebut bisa menghiburnya. SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ
BONEKA PORSELEN - URYA/AHMAD ZAIMUL HAQ (SURYA/SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ)

Hanya saja, Roy mempunyai persepsi berbeda dari artis yang memelihara boneka layaknya manusia itu.

Berita Rekomendasi

Baginya juga tidak masalah hal itu dilakukan, lantaran setiap orang memiliki pemikiran yang berbeda-beda.

"Tapi aku nggak mau menyinggung publik figur yang lain, yang punya boneka itu, terserah itu presepsi masing masing, yang penting aku nggak ikutin," jelas Roy.

Roy sendiri mengaku juga mengoleksi boneka sejak 2016. Berbagai boneka dari luar negeri ia miliki. Kini sudah 200 boneka yang dikoleksinya.

Meski begitu, Roy menegaskan bahwa boneka tersebut hanya sekedar koleksi, tidak dimanusiakan, apalagi harus menyewa suster.

"Koleksi jadi aku beli di Jepang, di Paris, Belanda di toko loak, aku cuma bawa pulang lucu-lucuan ya udah taro di display boneka. Tapi kalo sewa suster nggak," tukasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas