Sinopsis Film Ready Player One, Aksi Tye Sheridan Mencari Telur Paskah Milik Mark Rylance
Film Ready Player One berkisah tentang aksi Tye Sheridan untuk menaklukan tantangan dari pemilik OASIS untuk mendapatkan Telur Paskahnya.
Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Simak sinopsis Ready Player One, yang akan tayang malam ini, Jumat (21/01/2022) di TransTV pukul 21.30 WIB.
Film Ready Player One berkisah tentang aksi Tye Sheridan untuk menaklukan tantangan dari pemilik OASIS untuk mendapatkan Telur Paskahnya.
Ready Player One dirilis pada 28 Maret 2018 di Indonesia dan berdurasi 140 menit.
Sutradara film Ready Player One adalah Steven Spielberg.
Sementara itu, penulis film ini adalah Zak Penn dan Ernest Cline.
Film ini dibintangi sederet artis di antaranya Tye Sheridan, Olivia Cooke dan Ben Mendelsohn.
Baca juga: Sinopsis Pelé: Birth of a Legend, Kisah Perjuangan Legenda Sepak Bola, Tayang Malam Ini di Trans TV
Baca juga: Sinopsis Film Ready Player One, Aksi Tye Sheridan Mencari Telur Paskah Emas di Dunia Virtual
Sebelum menontonnya, simak sinopsis film Ready Player One dikutip dari Imdb.com, Jumat (21/01/2022).
Pada tahun 2045, orang-orang dapat melarikan diri dari kenyataan pahit mereka di OASIS.
OASIS merupakan utopia realitas virtual sangat populer.
Pencipta OASIS adalah James Halliday.
Di OASIS, manusia dapat pergi ke mana saja, melakukan apa saja dan menjadi siapa saja.
Namun, mereka memiliki batasan, yaitu imajinasinya sendiri.
Sementara itu, James Halliday meninggalkan kekayaan dan kendalinya yang luar biasa atas OASIS kepada pemenang kontes.
Kontes tersebut dirancang untuk menemukan pewaris yang layak.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.