Ji A Single's Inferno Upload Video Permintaan Maaf, Hapus Semua Postingan di Instagram Kecuali Satu
Kontestan Single's Inferno Song Ji A, atau Free Zia mengunggah video permintaan maaf di YouTube. Ia juga menghapus semua postingan di media sosialnya.
Penulis: Tiara Shelavie
Editor: bunga pradipta p
Screenshot YouTube free??, Instagram @dear.zia
Kontestan Single's Inferno Song Ji A, atau Free Zia mengunggah video permintaan maaf di YouTube. Ia juga menghapus semua postingan di media sosialnya.
Sebelumnya, Song Ji A mendapat kritikan pedas setelah ia kedapatan mengenakan pakaian dan aksesori desainer palsu di platform media sosialnya, juga selama tampil di serial kencan Netflix.
Netizen mengklaim Jia mempromosikan gaya hidup palsu, karena citra Ji A identik dengan gadis kaya raya yang hidup glamour.
Akibat kritikan tersebut, Ji A secara resmi meminta maaf dengan surat tulisan tangan, tetapi komentar jahat terus mengalir.
Seminggu setelah kontroversinya menjadi berita utama, Jia akhirnya membuat keputusan untuk menghapus semua postingan Instagram-nya, menyisakan hanya satu surat permintaan maafnya.
(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.