Jerinx tak Kaget Divonis Setahun Penjara: Selama Istri di Sebelah Saya, Saya Bisa Melewati Semuanya
Jerinx mengakui tidak terlalu terkejut atas putusan 1 tahun penjara dengan denda Rp 25 juta subsider 1 bulan penjara.
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nora Alexandra yakin I Gede Ari Astina alias Jerinx dapat menghadapi putusan majelis hakim satu tahun penjara atas kasus pengancaman terhadap Adam Deni.
Hal itu dikatakan Nora Alexandra usai sidang putusan di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat.
"Keputusannya ya harus tetap dijalani saja," kata Nora Alexandra sembari terus memeluk Jerinx, Kamis (24/2/2022).
Selain itu Nora berharap suaminya itu kuat atas putusan satu tahun penjara dengan denda 25 juta subsider 1 bulan penjara.
Model 27 tahun itu pun lantas mendapat pelukan erat hingga kecupan dari suami tercintanya itu yang tepat berada di sampingnya.
"Semoga suami saya tetap kuat," sambung Nora.
Sebelumnya, Nora terlihat berusaha tegar mendengar putusan majelis hakim terhadap musisi sekaligus suaminya Jerinx.
Saat kalimat putusan tersebut terucap dari mulut hakim, Nora pun terlihat tertunduk disamping wanita bernama Ni Luh Djelantik.
Sementara Ni Luh terlihat memeluk Nora ketika majelis hakim meminta Jerinx untuk berdiri mendengarkan putusan terhadap dirinya.
Jerinx divonis 1 tahun penjara atas kasus pengancaman terdapat Adam Deni.
Mendengar putusan tersebut, Jerinx nyatanya telah menyiapkan mental apabila putusan tersebut tidak sesuai harapannya.
Bahkan Jerinx mengakui tidak terlalu terkejut atas putusan 1 tahun penjara dengan denda Rp 25 juta subsider 1 bulan penjara.
"Yes, ya sudah saya siapkan mental saya untuk kemungkinan-kemungkinan terburuk, jadi ya tidak terlalu terkejut," ucap Jerinx.
Jerinx mengaku kuat, terlebih kini sang istri, Nora Alexandra hadir menemaninya.