Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Fokus di Bisnis Token, Angel Lelga Batasi Kegiatan di Entertainment

Angel Lelga merasa bahwa bisnisnya itu memiliki tanggung jawab besar karena berhubungan dengan uang orang banyak.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
zoom-in Fokus di Bisnis Token, Angel Lelga Batasi Kegiatan di Entertainment
Tribunnews.com/ Bayu Indra Permana
Angel Lelga saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (1/3/2022). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Angel Lelga memilih untuk membatasi aktivitasnya di dunia entertain sejak terjun ke bisnis token.

Angel merasa bahwa bisnisnya itu memiliki tanggung jawab yang besar karena berhubungan dengan uang orang banyak.

"Untuk saat dekat enggak dulu yaa, karena mau fokus di sini," ujar Angel Lelga di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (1/3/2022).

Ia ingin fokus mengelola uang orang lain yang dititipkan dan diinvestasikan padanya agar tak merugi.

"Ya tanggung jawabnya besar sekali," ucapnya.

Baca juga: Bicara Investasi Mata Uang Digital, Angel Lelga Ingatkan Masyarakat untuk Pahami Risikonya

"Ini enggak main-main ini bicara nasib orang juga jadi fokus di sini (Angel Token) dulu," tambah Angel.

Berita Rekomendasi

Meski begitu, Angel Lelga baru akan mengambil job di dunia entertain kalau bayarannya sebanding dengan bisnisnya itu.

"Tapi kalau ada tawaran yang bayarannya lebih besar dari ini yaa saya ambil," lanjutnya sembari tertawa.

Angel Lelga kabarnya harus merogoh kocek hingga puluhan miliar untuk memulai bisnis Angel Token.

Ia tak membantah namun juga tak membenarkan kabar tersebut. Angel hanya mengakui bahwa bisnis terbarunya itu membutuhkan modal yang besar.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas