Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Mundur Jadi WO Pernikahan Ferry Irawan dan Venna Melinda, Elma Theana: Semua Pasti Ada Hikmahnya

Artis Elma Theana telah mengundurkan diri menjadi Wedding Organizer pernikahan Ferry Irawan dan Venna Melinda. Ia mengaku telah mendapat hikmah.

Penulis: Pramesti RizkiAstarianti
Editor: Salma Fenty
zoom-in Mundur Jadi WO Pernikahan Ferry Irawan dan Venna Melinda, Elma Theana: Semua Pasti Ada Hikmahnya
kolase/instagram
Ferry dan Venna Batal Pakai WO, Elma Theana Ambil Hikmah dari Kejadian ini. 

TRIBUNNEWS.COM - Artis Elma Theana telah mengundurkan diri menjadi Wedding Organizer pernikahan Ferry Irawan dan Venna Melinda.

Batal mengurusi pernikahan Venna dan Ferry, Elma Theana dan rekan kerjanya, Dian Komalasari tak ingin ambil pusing.

Mereka mengaku mendapat hikmah dari kejadian ini.

Hal itu disampaikan dalam kanal YouTube Cumi cumi yang tayang pada Kamis (10/3/2022).

Baca juga: Ferry Irawan Ngaku Tak Tahu Perihal Endorsement, Elma Theana Beri Klarifikasi: Mungkin Dia Lupa

"Alhamdulillah digituin malah rezekinya banyak, kita minggu depan udah dua event besar," ujar Dian.

Elma menyebut rezekinya sudah tergantikan dengan mengurus event-event lain.

Sehingga, Elma menganggap semua ini adalah hikmah dari kejadian sebelumnya.

Berita Rekomendasi

"Alhamdulillah udah tergantikan semuanya, semua pasti ada hikmahnya," ujar Elma.

Sementara itu, Elma menjelaskan hikmah yang dapat ia ambil dari kejadian ini.

Walaupun bersahabat dengan Ferry dan Venna, Elma tetap bersikap profesional dalam bekerja.

"Walaupun persahabatan tetep harus profesional ya, itu hikmah yang dapat kita ambil," ujar Elma.

Sebelum perjanjian dibatalkan, Elma mengaku akan melaporkan total anggaran setiap dua minggu sekali.

Hal ini sudah sesuai perjanjian dengan Ferry Irawan.

Baca juga: Selain Mantan, Ferry Irawan dan Venna Melinda Juga Undang Elma Theana dan Dian Komalasari saat Nikah

"Kenapa kita nggak ngelaporin, karena perjanjian per dua minggu baru kita ngelaporin ya dan memang menjadi tanggungan Ferry," ujar Elma.

Bahkan, Elma dan Dian mengaku tidak meminta uang pembayaran jasa mereka.

Namun, Elma dan Dian hanya meminta uang operasional saja kepada Ferry.

"Jasa untuk kita memang free, tapi kami bilang sama Ferry bahwa semuanya nggak bisa free tetap ada operasional yang dibayarkan dan Ferry setuju itu," ujar Elma.

Menurut Elma dan Dian, Ferry terkejut saat mengetahui biaya operasional yang harus dibayarkan.

"Mungkin kaget ya dengan nilainya," ujar Elma dan Dian.

"RAB ini dari awal di Bali acara prewed sampai acara lamaran cukup besar menurut Ferry, memang harus dibayarkan, alhamdulillah sebagian sudah dibayarkan, ada sisa dikit sponsor dari temen-temen," imbuh Elma.

Ferry Irawan Batalkan Perjanjian WO Elma Theana dan Dian Komalasari

Sementara itu, Elma Theana sempat diisukan cekcok dengan Ferry Irawan dan Venna Melinda.

Hingga pada akhirnya, Elma mundur menjadi Wedding Organizer (WO) pernikahan Venna dan Ferry.

Dengan adanya isu tersebut, Elma memberikan klarifikasinya.

Baca juga: Elma Theana dan Dian Komalasari Akui Tak Diundang ke Pernikahan Ferry Irawan dan Venna Melinda

Ternyata, pihak Elma tidak mengundurkan diri menjadi WO pernikahan Ferry dan Venna.

Hanya saja, Ferry dan Venna yang memutuskan untuk tidak menggunakan jasa WO dalam pernikahannya.

Ditambah lagi, acara pernikahan Venna Melinda dan Ferry Irawan akan tetap berlangsung di Bali.

Hal itu disampaikan di kanal YouTube Trans TV Official dalam acara Rumpi, Jumat (17/2/2022).

"Sebenernya sih dari hasil pembicaraan kita sama Ferry, bukan kita yang mundur, dari Ferry nya menghubungi kami, tetep acara berjalan tapi di Bali aja, tanpa WO gitu," ujar Elma.

Sedangkan Dian Komalasari yang juga selaku pemilik WO memberikan komentar lain.

Menurut pengakuan Dian, acara pernikahan Venna dan Ferry di Bali akan dilaksanakan secara intim dan khidmat.

Sehingga, tidak menggunakan jasa WO.

"Karena mau dilaksanakan secara khidmat, hanya keluarga terdekat saja yang di Bali itu," ujar Dian.

Di sisi lain, sempat terjadi ketegangan antara Elma Theana dan Venna Melinda.

Elma mengaku semua acara yang akan digelar pasti tidak akan berjalan secara sempurna.

Namun, ketegangan tersebut sudah diselesaikan secara baik-baik oleh Elma dan Venna.

"Semua acara pasti tidak ada yang sempurna, pasti ada kesalahan-kesalahan, salah paham pasti ada, alhamdulillah kita udah ngobrol, by phone," ujar Elma.

Sehingga, titik temu dari ketegangan ini adalah tidak adanya WO dalam pernikahan Venna dan Ferry.

"Titik temunya itu, kita hanya yang ada di Bali itu, bukan kita yang mundur," ujar Elma.

Acara Pernikahan Venna-Ferry di Jakarta Batal Digelar

Awalnya, pernikahan Venna dan Ferry akan digelar di dua tempat, yakni Jakarta dan Bali.

Namun, sahabat Venna Melinda, Elma Theana mengatakan acara pernikahan Venna dan Ferry di Jakarta batal digelar.

"Akhirnya yang di Jakarta ini karena pertimbangan omicron tidak membuat acara di Jakarta, tidak jadi," ujar Elma.

Semula, Ferry dan Venna berniat akan menggelar acara ngunduh mantu di Jakarta.

Dengan adanya pertimbangan ini, seluruh acara yang digelar di Jakarta telah dibatalkan.

"Semua rangkaian di Jakarta enggak," ujar Elma.

Simak berita lainnya terkait Pernikahan Venna Melinda dan Ferry Irawan

(Tribunnews.com/Pra)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas