Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Andien Bongkar Kisah di Balik Kesuksesan Karier dan Keluarga, Niat Akhiri Hidup Sebelum Bertemu Ippe

Meski sukses di industri musik Indonesia, Andien memiliki banyak pengalaman pahit dalam kehidupannya, yang menimbulkan trauma mendalam.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Andien Bongkar Kisah di Balik Kesuksesan Karier dan Keluarga, Niat Akhiri Hidup Sebelum Bertemu Ippe
Youtube TS Talks
Andien Bongkar Kisah di Balik Kesuksesan Karier dan Keluarga, Niat Akhiri Hidup Sebelum Bertemu Ippe 

Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Meski sukses di industri musik Indonesia, Andien memiliki banyak pengalaman pahit dalam kehidupannya, yang menimbulkan trauma mendalam.

Siapa sangka, Andien yang sukses berkarier sebagai penyanyi lewat karyanya, sempat ingin bunuh diri karena tak kuat menghadapi masa lalu dalam asmara, hingga hujatan.

Akan tetapi, Andien merasa bertemu Irfan Wahyudi alias Ippe, dianggap sebagai titik balik kehidupannya, yang sempat ingin mengakhiri kehidupannya.

Baca juga: Mulai Suka, Andien Aisyah Sebut Jenis Perhiasan yang Digemari Saat Ini

Baca juga: Peringati Hari Ibu, Penyanyi Andien Bikin Tagar #AkrabSamaIbu Populer di Instagram Story

"Jadi turning point kehidupan gua adalah proses yang panjang, yang dimulai waktu ketemu mas Ippe. Sebelum ketemu mas Ippe, gua ada di fase mau bunuh diri ayau gamau hidup lagi," kata Andien dalam kanal Youtube TS Talks, dikutip Wartakotalive.com, Senin (14/3/2022).

Bahkan, diakui wanita berusia 36 tahun itu, sebelum ketemu Ippe, ia merasa tidak bisa mendapatkan pasangan atau lelaki yang baik.

Pasangan penyanyi Andien dan Irfan Wahyudi atau Ippe saat menggelar konferensi pers mengenai pernikahannya di Kunskring Art Paleis, Jakarta Pusat, Sabtu (2/5/2015). Andien dan Ippe resmi menikah pada 27 April 2015 di Pine Forest Camp, Lembang Bandung dengan konsep alam. (Tribunnews/Jeprima)
Pasangan penyanyi Andien dan Irfan Wahyudi atau Ippe saat menggelar konferensi pers mengenai pernikahannya di Kunskring Art Paleis, Jakarta Pusat, Sabtu (2/5/2015). Andien dan Ippe resmi menikah pada 27 April 2015 di Pine Forest Camp, Lembang Bandung dengan konsep alam. (Tribunnews/Jeprima) (TRIBUNNEWS.COM/JEPRIMA)

"Karena gua merasa bukan dari keluarga baik-baik, gua harus dapat cowok gak baik. Rasanya seperti itu," ucapnya.

Berita Rekomendasi

"Sampai akhirnya mikir kasihan dapat cowok baik karena gua tidak baik-baik," sambungnya.

Rupanya Ippe membuat wanita bernama lengkap Andien Aisyah itu membuang trauma dan niat ingin bunuh diri atas masa lalu yang pernah dirasakan.

"Awalnya gua salah satu orang masalah gak perlu dipikirin, memaafkan, mencari pembenaran, dan hal positifnya aja. Secara kebetulan ketemu mas Ippe, nikah, punya anak yang menjadi sesuatu turning point besar," jelasnya.

"Gimana pas punya anak membuka lapisan pertama kulit bawang gua," sambungnya.

Andien
Andien (Youtube TS Talks)

Bahkan, ketika awal punya anak, diakui pelantun Indahnya Dunia tersebut, ia sempat tidak bisa fokus dengan sang buah hati karena bingung apakah bisa atau tidak menjadi ibu.


"Ya gua beruntung kenal dan dapet Ipeh, karena dia mau belajar bareng. Komunikasinya lancar banget," ungkapnya.

Andien menyebut Ippe mampu membuat masa lalu dan trauma hilang karena mau sama-sama menjadi diri sendiri, dalam mengarungi bahtra rumah tangga.

"Jelas Ippe punya keluarga dan masa lalu gimana. Kita gak mau menggabungkan itu, kita kepingin jadi diri kita yang utuh, sebenarnya, dan sejujurnya," ujar Andien.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas