Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

SPOILER Tokyo Revengers Chapter 246 'Giant Killing': Toman Robohkan Anggota Kanto Manji

SPOILER Tokyo Revengers Chapter 246 'Giant Killing': Toman robohkan sebagian besar anggota Kanto Manji. Kakucho kembali menghadapi Takemichi.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in SPOILER Tokyo Revengers Chapter 246 'Giant Killing': Toman Robohkan Anggota Kanto Manji
Twitter @atsumiemiya
Kanto Manji Gang (Tokyo Revengers) - SPOILER Tokyo Revengers Chapter 246 'Giant Killing': Toman robohkan sebagian besar anggota Kanto Manji. Kakucho kembali menghadapi Takemichi. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini spoiler manga Tokyo Revengers chapter 246, yang berjudul "Giant Killing".

Tokyo Revengers ditulis dan dirancang oleh Ken Wakui.

Dikutip dari laman penerbit Kodansha, serial manga Tokyo Revengers telah mencapai Volume 25.

Chapter 246 menceritakan pertarungan Kanto Manji dan Toman yang berlangsung sengit.

Takemichi berhasil menjatuhkan Kakucho dengan satu pukulan, dan menginspirasi anggota Toman untuk tidak takut melawan Kanto Manji.

Berikut ini spoiler lengkapnya.

Baca juga: 9 Titan dalam Attack on Titan dan Karakteristiknya: Founding Titan, Attack Titan, dan Beast Titan

Kilas Balik Tokyo Revengers Chapter 245

Kantou Manji VS Tokyo Manji Chapter 245
Kantou Manji VS Tokyo Manji Chapter 245 (Twitter @atsumiemiya)
Berita Rekomendasi

Dikutip dari Dual Shockers, chapter 245 membahas pertarungan Kantou Manji dan Tokyo Manji Generasi Kedua.

Chapter 245 berjudul "Grow up to".

 Kantou Manji membawa 500 anggota, sedangkan Tokyo Manji Generasi Kedua hanya berjumlah 50 orang.

Kedua geng memulai pertarungan dengan semua anggota saling hajar.

Tidak seperti pertarungan sebelumnya, Takemichi tidak menunjukkan rasa takut saat bertarung.

Seperti pada pertarungan sebelumnya, Mikey menyaksikan pertempuran dari jauh tanpa menunjukkan emosi apa pun.

Dia tidak ingin menghabiskan energi untuk bertarung dan memilih menggunakan tenaganya ketika dia ingin.

Mikey menganggap Takemichi bodoh karena pertempuran akan berakhir begitu dia mati.

Kakucho menghadapi Takemichi dan mendaratkan pukulan kuat di wajahnya.

Chifuyu dan Inupi melihat pukulan itu mengenai Takemichi dengan keras.

Takemichi bertekad melawan Mikey dan mengingat mengapa dia harus melakukannya.

Baca juga: 6 Rekomendasi Anime Karya Makoto Shinkai, Ada Tenki no Ko, Kimi no Na Wa, dan The Garden of Words

Takemichi menghajar Kakucho - Tokyo Revengers Chapter 245
Takemichi menghajar Kakucho - Tokyo Revengers Chapter 245 (Twitter @atsumiemiya)

Ketika masih kecil, Takemichi selalu menganggap dirinya tak terkalahkan.

Dia selalu berlaga seperti seorang pahlawan dan mengatakan dirinya akan menjadi berandalan nomor satu di Jepang.

Namun, dulu ia selalu menyerah sebelum mencoba memukul lawannya, karena ia tahu dirinya sangat lemah.

Ia lalu mengingat semua pertarungan yang telah ia lalui selama menjadi Kapten Divisi Pertama Toman Generasi Pertama, termasuk pertarungan dengan Kiyomasa, Taiju Shiba, dan Tenjiku.

Takemichi tidak pernah menyerah di situasi apapun, karena dia selalu melangkah maju.

Kakucho terlihat tidak siap dengan pukulan balik dari Takemichi, sehingga ia terkejut hingga terjatuh ke tanah.

Semua orang terkejut melihat kekuatan Takemichi, termasuk Mikey.

Takemichi berkata, "Meski aku sudah sekuat ini, sesuai apa yang aku persiapkan, aku akan menghadapimu Mikey!!"

Mikey tidak mengatakan apapun dan tidak ada yang tahu apa yang ada dalam pikirannya.

Baca juga: LINK Nonton Attack on Titan Season 4 Part 2 Episode 10: Serangan di Pelabuhan Pulau Paradis

Spoiler Tokyo Revengers Chapter 246

Chifuyu Tokyo Revengers Chapter 246
Chifuyu Tokyo Revengers Chapter 246 (Twitter @atsumiemiya)

Dikutip dari Dual Shockers, pertarungan langsung terhenti karena semua orang terkejut melihat Kakucho tergeletak di tanah hanya dengan satu pukulan.

Senju bingung kenapa semua orang terkejut, padahal Takemichi juga melawan Mikey sebelumnya dan hal seperti ini sudah biasa.

Mitsuya setuju, Takemichi juga berhasil mengalahkan Taiju dan Marah juga mengatakan bahwa ketika kamu melawan Tenjiku saat itu, Takemichi adalah satu-satunya orang yang tetap berdiri sampai akhir.

Chifuyu yang melihat Takemichi berhasil mengalahkan Kakucho menjadi sangat bersemangat dan memerintahkan semua anggota Toman untuk mengikuti Takemichi.

Pahchin berkata kepada semua rekannya di Toman, mereka juga tidak bisa kalah dari Takemichi.

Kembar Kawata dan Mitsuya Hakkai menunjukkan kekompakan yang luar biasa.

Pahchin mengerahkan seluruh kekuatannya dan berhasil merobohkan banyak anggota Kanto Manji.

Banyak anggota Kanto Manji berniat menyerang Inupi dan dalam sekejap Inupi berhasil menjatuhkan mereka semua!

Senju berhasil mengalahkan 13 anggota Kanto Manji dan dia mengatakan 'Kawaragi Senju' bisa mengalahkan 100 orang.

Semua anggota Kanto Manji menjadi ketakutan melihat kekuatan Toman, mereka mengatakan Toman seperti monster.

Baca juga: 6 Rekomendasi Anime Isekai: Ada Sword Art Online, No Game No Life, hingga Spirited Away

Inupi Tokyo Revengers Chapter 246
Inupi Tokyo Revengers Chapter 246 (Twitter @atsumiemiya)

Sementara itu, Mikey dan Kakucho tidak terlalu peduli dengan apa yang terjadi.

Mikey berjongkok dan berbicara dengan Kakucho.

Mikey bertanya kepada Kakucho, apakah dia akan berhenti di sini atau tidak, karena ia ingin melihat Kakucho yang terkenal sebagai petarung terkuat di Tenjiku.

Kakucho tidak menanggapi perkataan Mikey, tatapannya kosong dan sepertinya Kakucho sudah kehilangan semangat juangnya.

Lalu tiba-tiba Mikey mengajukan pertanyaan yang membuat Kakucho kembali sadar.

"Apakah 'pria itu' mati hanya untuk membiarkan orang lumpuh seperti ini tetap hidup?"

Sepertinya orang yang dimaksud Mikey adalah Izana, Kakucho yang mendengar perkataan Mikey langsung bangkit dan mengembalikan semangat bertarungnya.

Kakucho langsung melesat dengan kecepatan penuh.

Ia memukul Chifuyu, Smiley, dan Angry hingga mereka bertiga terlempar jauh.

Kakucho berhasil menemukan Takemichi yang sedang sibuk bertarung.

Dia memukul Takemichi dengan sekuat tenaga namun Takemichi berhasil menjaga keseimbangannya.

Kakucho berkata kepada Takemichi, dia teringat teman masa kecilnya.

Kakucho: "Aku ingat. Kamu terlihat seperti itu ketika aku masih kecil. Kamu telah kembali, Pahlawan!!"

Simak cerita lengkapnya dalam komik Tokyo Revengers Chapter 246 yang kemungkinan rilis pada Selasa (15/3/2022) atau Rabu (16/3/2022) dan dapat di baca di situs resmi penerbit Kodansha.

(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)

Artikel lain terkait Anime

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas