Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Doni Salmanan Rindu sang Istri, Beri Pesan Menyentuh: Kita Bisa Lewatin Ini, Jangan Menyerah

Doni Salmanan rindu sang istri, Dinan Fajrina selama mendekam di tahanan.

Penulis: Indah Aprilin Cahyani
Editor: Salma Fenty
zoom-in Doni Salmanan Rindu sang Istri, Beri Pesan Menyentuh: Kita Bisa Lewatin Ini, Jangan Menyerah
Instagram @dinanfajrina
Doni Salmanan rindu sang istri, Dinan Fajrina selama mendekam di tahanan. 

TRIBUNNEWS.COM - Doni Salmanan ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan penipuan berkedok trading binary option melalui platform Quotex.

Akibat perbuatannya, kini Doni Salmanan harus mendekam di balik jeruji besi.

Pria yang dijuluki Crazy Rich Bandung itu sudah ditahan sejak 8 Maret 2022 lalu.

Selama di tahanan, Doni mengaku rindu dengan sang istri, Dinan Fajrina.

Baca juga: Istri Doni Salmanan Diperiksa Selama 12 Jam, Dinan Ditanya Soal Aset-Aset yang Pernah Diterima

Baca juga: 6 Publik Figur Bakal Diperiksa Terkait Kasus Doni Salmanan, Berikut Inisial dan Jadwal Pemeriksaan

Hal itu disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube KH INFOTAINMENT, Selasa (15/3/2022).

"Kangen dong ," kata Doni Salmanan kepada awak media di Bareskrim Polri, Selasa (15/3/2022).

Meski belum bertemu kembali dengan Dinan, ia tetap memberikan semangat kepada istrinya itu.

Berita Rekomendasi

Apalagi, saat ini Dinan Fajrina sedang menjalani proses pemeriksaan sebagai saksi atas kasus yang menyeret suaminya.

Doni Salmanan dan istrinya Dinan Fajrina.
Doni Salmanan rindu sang istri, Dinan Fajrina selama mendekam di tahanan. (Instagram @donisalmanan)

"Lagi diperiksa, belum ketemu. Semangat terus lah," ucap Doni.

Doni Salmanan juga memberikan pesan menyentuh kepada sang istri terkait permasalahan yang ia hadapi saat ini.

Pria 23 tahun ini berpesan pada Dinan untuk sabar dan jangan menyerah.

"Kita bisa lewatin ini, bismillah. Jangan menyerah," ujarnya.

Baca juga: Dinan Fajrina Kelelahan Pindah dari Rumah Mewah Doni Salmanan yang Disita, Janji Jalani Pemeriksaan

Baca juga: Dipanggil Siang Ini, Rizky Febian Siap Kooperatif Jadi Saksi Kasus Doni Salmanan

Bukan Dinan Fajrina, Ini Sosok yang Ingin Ditemui Doni Salmanan usai Ditahan

Pasca ditahan pihak kepolisian terkait kasus dugaan penipuan aplikasi Quotex, Doni Salmanan ingin bertemu dengan salah satu sosok di hidupnya.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas