Tio Pakusadewo Syuting PPT 15 Sambil Lawan Sakau, Sakit-sakit Badan
Tio Pakusadewo mengungkapkan bahwa saat syuting sinetron Para Pencari Tuhan Jilid 15, ia berusaha keras melawan sakau.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tio Pakusadewo mengungkapkan bahwa saat syuting sinetron Para Pencari Tuhan Jilid 15, ia berusaha keras melawan sakau.
Ia merasakan sakit-sakit di sekujur tubuhnya di hari-hari awal syuting, efek berhenti mengonsumsi narkotika.
"Di hari-hari pertama (syuting) saya masih alami sakit-sakit badan sisa sakau efek sebelumnya (narkoba)," ungkap Tio Pakusadewo dalam jumpa pers virtual, beberapa waktu lalu.
Baca juga: Tio Pakusadewo Menangis Saat Baca Skrip Sinetron Para Pencari Tuhan Jilid 15
Baca juga: Tio Pakusadewo Melawan Sakau, Badannya Terasa Sakit saat Proses Syuting Para Pencari Tuhan Jilid 15
Tio Pakusadewo merasa bersyukur karena ketika dirinya mengalami hal tersebut banyak dari rekan-rekan sesama pemain yang membantunya.
"Tapi di sana temen-temen bantu fight dan alhamdulillah sampe hari ini saya gak sakit-sakit lagi karena lingkungan disini mendukung," ucap Tio.
Tio Pakusadewo merasa sinetron tersebut sangat banyak memberikan pelajaran hidup baginya.
Tanpa disadari karakter Galaksi punya banyak kesamaan dengannya.
"Bedanya bang Galang itu belum pernah bunuh orang, kalau di penjaranya sama," kata Tio sembari tertawa.
"Cara saya menghadapi anak-anaknya juga sama, detailnya saya banyak latihan," lanjutnya.
Ini jadi pengalaman perdana Tio bergabung dalam sinetron religi Para Pencari Tuhan, aksinya sebagai bang Galak akan hadir mulai 2 April 2022 di stasiun televisi SCTV.