Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Jarang Diketahui, Anji Beberkan Kebaikan Putra Siregar yang Kini Terseret Kasus Pengeroyokan

Jarang diketahui, Anji mengungkapkan banyak kebaikan Putra Siregar yang kini terseret kasus pengeroyokan.

Penulis: Katarina Retri Yudita
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Jarang Diketahui, Anji Beberkan Kebaikan Putra Siregar yang Kini Terseret Kasus Pengeroyokan
Instagram @duniamanji
Penyanyi Anji - Jarang diketahui, Anji mengungkapkan banyak kebaikan Putra Siregar yang kini terseret kasus pengeroyokan. 

TRIBUNNEWS.COM - Bos PS Store, Putra Siregar beberapa waktu lalu ditetapkan sebagai tersangka kasus pengeroyokan.

Bersama Rico Valentino, Putra Siregar diduga melakukan pengeroyokan terhadap korban bernama M Nur Alamsyah.

Sebelum melapor, Alamsyah telah memberikan somasi pada Putra dan Rico.

Namun diketahui somasi tersebut tak diindahkan oleh kedua pelaku hingga berujung pada pelaporan kepolisian.

Diketahui, korban dan pelaku sempat terlibat perbincangan sebelum terjadi pemukulan di sebuah kafe.

Dikutip dari YouTube Seleb Oncam News, Jumat (22/4/2022), sahabat Putra, Anji justru membeberkan kebaikan dari bos PS Store.

Hingga menyebut Putra Siregar adalah orang yang baik.

Baca juga: Chandrika Chika Sebut Rico Valentino Mabuk saat Pengeroyokan, Kondisi Putra Siregar Diungkap Polisi

Berita Rekomendasi

"Saya nggak bisa terlalu banyak bicara tentang kasus ini ya."

"Tapi kalau tentang Putra Siregar saya bisa bersaksi bahwa dia adalah orang yang sangat baik."

"Dia adalah orang yang sangat membela temannya," terang Anji.

Lebih lanjut, Anji mengaku Putra selalu membela dirinya dan teman lain dalam situasi apapun.

"Saya adalah salah satu orang yang selalu dibela sama dia."

"Dibela tuh dalam hal dia selalu ada, dalam hal apapun."

"Sedih, senang, kami bisa sama-sama gitu," sambungnya.

Pemilik nama lengkap Erdian Aji Prihartanto itu yakin dan menjamin bahwa sahabatnya tersebut memang orang yang baik.

"Setahu saya, Bang Putra seperti itu."

"Saya sih bisa menjamin bahwa dia orang baik," ucap Anji.

Dalam kesempatan tersebut, pelantun Dia itu mengungkapkan ada banyak kebaikan Putra yang jarang dibagikan.

"Di antara konten-konten yang ada, misalnya konten berbagi dia itu nggak sampai 10 persen yang dia lakukan."

"Karena enggak di-share sebagai konten itu banyak banget," tuturnya.

"Kan kita nggak tahu dia punya rumah sakit gratis, dia punya swalayan gratis, rumah makan gratis."

"Banyak banget, bahkan dia punya warung gratis, dan banyak banget yang kita nggak tahu, yang nggak dia publish memang."

Menurut Anji, Putra melakukan kebaikan yang dipublikasikan bertujuan untuk memberikan isnpirasi untuk orang lain.

"Jadi buat dia ada yang di-publish untuk memotivasi orang, menginspirasi orang."

"Tapi ada juga yang memang dia lakukan karena dia pengen gitu."

"Itu jauh lebih banyak daripada yang ada di konten dan saya tahu itu," tambah Anji.

Mendengar kabar Putra terseret kasus pengeroyokan, Anji mengaku kaget lantaran mereka belum lama pulang dari ibadah umroh.

"Ya kaget sih karena kan baru aja pulang umroh, terus nggak lama setelah itu tiba-tiba saya juga dikirimin orang."

"'Ini bener nggak?' Banyak banget yang kirimin ke saya."

"Ya karena kami baru aja umroh, kami di sana tinggal bertiga, Bang Putra, istrinya Septi, dan saya," ucapnya.

Diketahui, dalam beberapa foto Putra Siregar terlihat sosok Anji.

Hal ini yang menyebabkan banyak orang menanyakan perihal kasus pengeroyokan Putra kepadanya.

"Jadi foto saya banyak di situ, makanya saya banyak ditanya-tanyain."

Tak ingin banyak berkomentar, Anji memilih untuk menyerahkan kasus tersebut kepada pihak terkait.

"Biarkan proses hukumnya berjalan dengan baik," tutup Anji.

(Tribunnews.com/Katarina Retri)

Berita lainnya terkait Anji dan Putra Siregar

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas