Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Akui Kesulitan Kalau Pakai Hijab Sendiri, Tya Ariestya: Sering Tertusuk Jarum Pentul

Tya Ariestya sudah setahun ini mengenakan hijab dalam keseharian. Namun, ia masih kesulitan pakai hijab sendiri hingga butuh bantuan sang asisten.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Akui Kesulitan Kalau Pakai Hijab Sendiri, Tya Ariestya: Sering Tertusuk Jarum Pentul
Wartakotalive.com/ Arie Puji Waluyo
Tya Ariestya ketika ditemui disela-sela acara ulang tahun anaknya, di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (30/4/2022). 

Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo

TRIBUNNEWS.COM - Tya Ariestya sudah setahun ini mengenakan hijab dalam keseharian.

Namun, ia kadang kala masih merasa kesulitan mengenakan hijab hingga butuh bantuan sang asisten. 

"Kalau yang ribet dibantu asisten. Kadang kalau pakai sendiri sering ketusuk jarum pentul, ya susah juga berhijab. Cuma pelan-pelan lah," katta Tya, saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta, Sabtu (30/4/2022).

Ia lebih suka mengenakan hijab yang simpel dan anti ribet. Sebab, ia melakoni aktivitas yang menuntut banyak bergerak.

Baca juga: Ramadan Pertama Berhijab, Tya Ariestya: Alhamdulillah, Lebih Nikmat

"Aku penginnya yang enggak ribet, karena aku geraknya banyak," lanjutnya.

Selama berhijab, wanita kelahiran Jakarta, 30 Maret 1986 itu didukung suami tercinta.

Berita Rekomendasi

Bahkan Irfan Ratinggang memang sudah berharap istrinya menutup aurat sejak awal menikah. 

"Anak-anak juga happy. Walau ada pertanyaan, kenapa aku di rumah berkerudung. Ya aku lepas kerudung kalau di kamar aja. Kalau di rumah gak berhijab takut gimana-gimana kan," terangnya. 

Tya Ariestya berharap keinginannya berhijab dan hijrah terus dirasakan sampai akhir hayat. Ia pun meminta doa agar lancar menutup aurat. 

"Beralih dari Tya kemarin menjadi lebih baik meski tetap sama. Mudah mudahan istiqomah," ujar Tya Ariestya

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas