Ben Kasyafani Menangis Tahu Marshanda Idap Tumor Payudara, Khawatirkan Nasib sang Anak
Ben Kasyafani menangis saat mendengar kabar Marshanda mengidap tumor payudara.
Penulis: Indah Aprilin Cahyani
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Artis Marshanda baru-baru ini mengumumkan bahwa dirinya mengidap tumor payudara.
Kondisi kesehatannya tersebut langsung diketahui oleh sang mantan suami, Ben Kasyafani.
Sebagai mantan suami sekaligus ayah dari putri semata wayangnya, Sienna, pria 38 tahun ini mengaku kaget saat mendengar kabar Marshanda divonis mengidap tumor payudara.
Ben Kasyafani pun turut sedih mengetahui kabar kondisi kesehatan terbaru mantan istrinya tersebut.
Baca juga: Marshanda Akui Pernah Depresi di Fase Terburuk hingga Tulis Surat Perpisahan: Hidup Rasanya Sakit
Baca juga: Idap Tumor Payudara Meski Punya Gaya Hidup Sehat, Marshanda Sempat Singgung soal Kesepian
Di sisi lain, Ben khawatir dengan nasib masa depan sang anak.
"Kaget ya, cukup syok karena aku tahunya pagi, pagi-pagi banget baru bangun tidur," kata Ben Kasyafani, dikutip dari YouTube Cumicumi, Selasa (31/5/2022).
"Pastinya syok, kaget, ya sedih sih lebih mendominasi karena membayangkan nanti Sienna seperti apa," sambungnya.
Kendati sudah bercerai lama, namun hubungan Ben Kasyafani dan Marshanda tetap terjalin baik.
Bahkan ia sampai menangis ketika mengetahui Marshanda mendapat cobaan dari Tuhan.
"Kalau ditanya soal pertama kali mendengar ya sedih, paling pertama tuh sedih, ya nangis juga," ungkap Ben.
Meskipun begitu, Ben Kasyafani mengaku selalu berpikir positif.
Namun satu hal yang pasti, Ben berharap Marshanda bisa segera pulih dari penyakit tumor payudara.
"Tapi aku sih tetap berusaha untuk kondisi yang sekarang berpikir positif bahwa ini kan baru di awal," terang Ben Kasyafani.
Baca juga: Seolah Hidupnya Tak lama, Marshanda: Kalau Ibu Pergi, Ibu Bahagia Kalau Sienna Doa Buat Ibu
Baca juga: Pernah Alami Depresi di Fase Terburuk, Marshanda Akui Pernah Tulis Surat Perpisahan: Rasanya Sakit
"Kita berharap yang berkembang infonya itu suatu yang suatu yang baiklah," tambahnya.