Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Medina Zein Dikabarkan Bakal Rujuk dengan Lukman Azhari, Begini Kata Kuasa Hukumnya 

Medina Zein dikabarkan kembali rujuk setelah menggugat cerai Lukman Azhari, suaminya, ke Pengadilan Agama (PA) Bandung, Jawa Barat. 

Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Willem Jonata
zoom-in Medina Zein Dikabarkan Bakal Rujuk dengan Lukman Azhari, Begini Kata Kuasa Hukumnya 
instagram Lukman Azhari
Lukman Azhari dan Medina Zein 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Medina Zein dikabarkan kembali rujuk setelah menggugat cerai Lukman Azhari, suaminya, ke Pengadilan Agama (PA) Bandung, Jawa Barat. 

Kabar tersebut juga diinformasikan oleh kuasa hukumnya, Razman Arif Nasution. 

Kehadiran Lukman nyatanya juga menjadi obat bagi Medina Zein selama me jalani masa penyembuhan dari penyakit bipolar. 

"Tadi baru WA, ibunya, terus Lukman Azhari juga. Pertama, Lukman dan Medina kemungkinan besar akan bersatu kembali," ujar Razman saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (10/6/2022). 

Baca juga: Usai Pengobatan Bipolar di RSJ, Kuasa Hukum Kabarkan Medina Zein Kian Membaik, Tapi Belum Stabil

"Saya beberapa hari terakhir juga baru bertemu dengan Medina dan Lukman," sambungnya. 

Tidak hanya itu kondisi Medina Zein usai pulang dari Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Bandung, Jawa Barat juga kian membaik walaupun belum sepenuhnya stabil. 

Berita Rekomendasi

Medina juga masih menjalani rawat jalan untuk guna mengecek kondisi kesehatannya. 

"Saya melihat psikis dari Medina, perbaikannya sudah ada tapi belum stabil. Barusan tadi, Medina kontrol di rumah sakit jiwa di Bandung Barat," pungkas Razman. 

Sebelumnya, Medina Zein menggugat cerai suaminya, Lukman Azhari ke PA Bandung, Jawa Barat. 

Gugatan tersebut dilayangkan Medina karena suaminya diduga melakukan KDRT dan berselingkuh.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas