Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kementerian Luar Negeri Buka Suara Soal Kabar Marshanda Hilang di Los Angeles

Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI bicara soal kabar Marshanda hilang. Perwakilan Indonesia di Los Angeles melalui KJRI LA pun berupaya lakukan ini.

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Kementerian Luar Negeri Buka Suara Soal Kabar Marshanda Hilang di Los Angeles
(Tangkap layar YouTube MARSHED)
Kementerian Luar Negeri Buka Suara Soal Kabar Marshanda Hilang di Los Angeles 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI bicara soal kabar Marshanda hilang.

Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia Kemlu, Judha Nugraha menuturkan, pihaknya berkoordinasi dengan perwakilan Indonesia di Los Angeles melalui KJRI LA soal Marshanda hilang.

"Siap sedang koordinasi dengan KJRI LA," kata dia melalui pesan singkat, Selasa (28/6/2022).

Baca juga: Ben Kasyafani Diam-Diam Khawatirkan Kondisi Sang Mantan Sebelum Marshanda Hilang, Ada yang Berbeda

Sebelumnya, kabar Marshanda Hilang diungkap oleh sahabat Marshanda, Sheila Salsabila melalui postingan di akun instagramnya, @sheilasalss, Senin (27/6/2022).

"Dicari DAY 2; @marshanda99," tulisnya.

Sheila juga mengunggah video pertemuannya dengan Marshanda sebelum Marshanda hilang.

Baca juga: Keluarga Klarifikasi Kabar Marshanda Hilang 2 Hari di Amerika, Sang Adik Umumkan Kondisi Caca Baik

Berita Rekomendasi

"Ini video terakhir kita kemarin. Ada yang ngerti Caca ngomong apa? 'Time is dying" tulisnya.

Sahabat Marshanda, Sheila Salsabila yang infokan Marshanda hilang di Los Angeles
Sahabat Marshanda, Sheila Salsabila yang infokan Marshanda hilang di Los Angeles (Kolase Tribunnews/ Instagram @sheilasalss)

Kabar Marshanda hilang di Los Angeles, Amerika Serikat, membuat terkejut banyak orang.

Bukan hanya keluarga dan sahabat, tapi juga netizen di Indonesia.

Keluarga Klarifikasi Kabar Marshanda Hilang, Umumkan Kondisi Caca Baik-baik Saja
Kabar Marshanda menghilang di Amerika Serikat sempat menggegerkan publik. Kini keluarga mengklarifikasi.

Kini kabar Marshanda menghillang pun mengumumkan jika sang artis dalam kondisi baik.

Adik kandung Marshanda Alyssa menegaskan jika kabar Marshanda menghilang tidak benar.

Keluarga Klarifikasi Kabar Marshanda Hilang 2 Hari di Amerika, Sang Adik Umumkan Kondisi Caca Baik
Keluarga Klarifikasi Kabar Marshanda Hilang 2 Hari di Amerika, Sang Adik Umumkan Kondisi Caca Baik (kolase/instagram)

Kabar baru ini diumumkan Alyssa lewat unggahannya di media sosial instagram.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas