Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Moeldoko Ulang Tahun ke-65, Astrid Kuya hingga Denny Caknan Beri Ucapan Selamat

Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko dekat dengan sejumlah artis. Ia sering membuat konten bersama

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
zoom-in Moeldoko Ulang Tahun ke-65, Astrid Kuya hingga Denny Caknan Beri Ucapan Selamat
Instagram @astridkuya
Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko bersama Uya Kuya dan istrinya, Astrid Kuya. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko berulang tahun ke-65 hari ini, Jumat (8/7/2022). 

Ucapan selamat ulang tahun dan doa pun disampaikan oleh sejumlah artis dan musisi seperti Astrid Kuya, Denny Caknan dan grup band Bagindas.

Dalam beberapa waktu terakhir ini, Moeldoko memang kerap membuat konten bersama beberapa artis dan musisi.

Tak heran, mereka mengenal dan akrab dengan sosok Moeldoko.

Baca juga: Kenangan Moeldoko Terhadap Almarhum Tjahjo Kumolo: Pekerja Keras

Astrid Kuya misalnya. Ia menyampaikan ucapan selamat pada Moeldoko.

"Selamat Ulang tahun Pak @dr_moeldoko Panjang umur, sehat selalu Aamiin," kata Astrid Kuya dikutip Tribunnews.com, Jumat (8/7/2022).

Berita Rekomendasi

"Tapi kenapa di sini muka bapak dan suami saya agak-agak mirip yah hehehehe. InsyaAllah Rejeki suami saya bisa sehebat seperti bapak Aamiin," candanya.

Ucapan juga datang dari penyanyi dangdut campursari yakni Denny Caknan, lewat sebuah video Denny memberikan selamat pada Moeldoko yang berulang tahun hari ini.

"Halo, saya Deny Caknan mengucapkan selamat bertambah usia untuk pak Moeldoko. Sehat selalu, berkah dan bermanfaat bagi orang banyak. Sehat-sehat selalu," kata Denny Caknan.

Selain dari Denny Caknan, group band Bagindas juga memberikan ucapan untuk Moeldoko di hari lahirnya.

"Selamat ulang tahun buat bapak Jenderal TNI Purnawirawan Dr. H. Moeldoko. Semoga selalu sehat pak," ucap Andra diikuti personil lain.


"Sukses terus dilancarkan semua keinginannya dan kami butuh orang-orang seperti bapak. Kami mendukungmu pak," ucap Andra.

Sekadar informasi, dalam beberapa videonya di YouTube Moeldoko kerap mengajak deretan musisi untuk bincang-bincang soal industti musik Indonesia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas