Alasan Umay Shahab Tetap Bintangi Series yang Diproduserinya, Ingin Beri Pesan Pada Adik
- Umay Shahab tetap tampil sebagai pemain dalam series 'Dear Stranger' sekalipun ia sudah duduk di kursi produser.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Umay Shahab tetap tampil sebagai pemain dalam series 'Dear Stranger' sekalipun ia sudah duduk di kursi produser.
Rupanya ia punya pesan khusus untuk adiknya, Raffi Shahab yang akan beranjak dewasa.
Umay merasa cerita dalam series yang ia produksi lewar Sinemaku Picture itu bisa jadi medium untuk dirinya memberikan pesan kepada sang adik.
Baca juga: Umay Shahab dan Prilly Latuconsina Kolaborasi Garap Serial Cinta Di Balik Awan
"Aku punya kedekatan emosional sama Surya ya, emang aku ketika bikin series untuk remaja ini dan aku kebetulan sebagai kakak, semua yang ada di series ini adalah surat untuk adik aku sendiri," ucap Umay Shahan di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (13/7/2022).
"Jadi pesan kayak jangan labil, harus jadi dewasa, dan semua yang ada di kepala lu tuh gak semuanya bener. Gue pernah ada di posisi itu, gue gamau adik gue ngerasain itu," terangnya.
Sebagai produser Umay merasa perlu ikut main karena menurutnya pesan yang akan disampaikan bisa lebih masuk, jika dirinya ikut main.
"Gua di posisi produser dan pemain ini mungkin Dear Stranger buat adek gua, ketika lu besar lu bisa liat ini sebagai artefak gini loh waktu remaja," ujar Umay.
Baca juga: Umay Shahab Merasa Tua Sejak Usianya Masih Kecil, Sukses Jadi Sutradara Berkat Hal Ini
"Gue ngerasa kayaknya harus gue yang main karena kalau gue mau nyampaein sesuatu harus gua yang mainin," lanjutnya.
Dalam series tersebur, Umay memerankan karakter Surya yang merupakan kakak laki-laki dari Bintang yang diperankan oleh Rey Bong.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.